Manajemen Barito Putera telah resmi mengontrak kapten timnas U-16 Indonesia, David Maulana, untuk menambah kekuatan di tim usia muda mereka pada kompetisi Liga 1 musim depan.
Kabar ini diketahui BolaSport.com melalui akun Instagram Manajer Barito Putera, Hasnuryadi Sulaiman, pada Jumat (28/12/2018).
"Alhamdulillah dapat lagi timnas U-16 Indonesia, kali ini sang kapten David Maulana," tulis pria yang akrab disapa Hasnur tersebut.
Winger Persebaya Surabaya, memberikan jawaban tegas terkait rumor kepindahannya ke PSM Makassar untuk kompetisi musim 2019. https://t.co/NFaezys28d
— BolaSport.com (@BolaSportcom) December 28, 2018
David Maulana dikabarkan sudah menandatangani kontrak panjang selama tiga musim bersama Barito Putera.
"David adalah pemain visioner yang kami rekrut untuk memperkuat tim junior kami sambil menyusun kekuatan pemain muda Barito di masa mendatang. Semoga perekrutan ini membawa berkah," tulis Hasnur lagi.
Kedatangan David menambah rentetan pemain timnas U-16 Indonesia yang merapat ke skuat muda Laskar Antasari.
Baca Juga:
- Tiga Klub Jawara di Asia Tenggara Musim 2018, Persija Jakarta Paling Murah dan Susah?
- Tinggalkan PSIS Semarang, Bruno Silva Janji Pasti Kembali
- PSM Makassar Segera Datangkan Pemain Asing dalam Waktu Dekat
Sebelumnya, manajemen Barito telah merekrut tiga pemain timnas U-16 Indonesia yaitu Amiruddin Bagus Kahfi Alfikri dan Amiruddin Bagas Kaffa Arrizqi alias Bagas-Bagus, serta Muhammad Yudha Febrian.
Ketiga pemain tersebut didatangkan selepas menyelesaikan tugas bersama timnas U-16 Indonesia pada ajang Piala Asia U-16 2018.
Kini, empat pemain yang mengantarkan Garuda Asia juara Piala AFF U-16 2018 telah dikumpulkan oleh Barito Putera.
Editor | : | Diya Farida Purnawangsuni |
Sumber | : | instagram.com |
Komentar