Jaya Hartono resmi diberhentikan Sragen United dari jabatan pelatih setelah evaluasi dari empat laga pada Selasa, (1/7/2017).
Target yang tidak bisa dipenuhi Jaya Hartono adalah ketika Sragen United harus kalah dari Persis Solo dengan skor 1-2.
Untuk menggantikan posisi Jaya Hartono, manajemen Sragen United sementara waktu menunjuk Kahudi sebagai pelatih.
"Sementara waktu, kami menunjuk Kahudi sebagai pelatih menggantikan posisi Jaya Hartono. Kami managemen berharap pemain tidak terpengaruh dengan pemberhentian Jaya ini, sehingga bisa mengambil hasil maksimal di sisa laga," kata Ismu Puruhito, manager Sragen United.
Mengenai pelatih baru Sragen United belum dapat memastikannya, sementara Kahudi Wahyu lah yang akan menangani Sragen United.
"Untuk pelatih baru tetap kami akan mencari, namun sementara ini Kahudi Wahyu lah yang kami tunjuk untuk menjadi juru taktik kami di Sragen United ini,"
Sragen United menyikan lima pertandingan kedepan, yakni tiga laga kandang dan dua tandang.
Sragen United akan menjamu tim besar PSIS Semarang pada 6/7/2017, setlah itu akan menjalani laga tandang di Persiba Bantul dan Persipur Purwodadi.
Setelah itu Sragen United akan menjamu PPSM Magelang dan PSIR Rembang.
Manajeman berharap Sragen United dapat meraih hasil maksimal pada sisa laga tersebut untuk kemabli ke posisi 3 atau 4 klasemen. Saat ini Sragen United berada di posisi 5 klasemen sementara.
Editor | : | Husen Sanusi |
Sumber | : | Tribun Jateng |
Komentar