PSMS Medan dipastikan kehilangan tiga pilar utamanya saat tandang ke PS Timah Babel, Sabtu (19/8/2017).
Tiga pilar utama itu adalah Suhandi, Fredyan Wahyu, dan Achmad Nudi Hargo.
Suhandi dan Fredyan Wahyu tak diboyong Pelatih PSMS Medang Mahruzar Nasution ke dalam laga penting tersebut.
Teranyar, bek tangguh Achmad Budi Hargo mendapat cedera menjelang hari keberangkatan.
(Baca Juga: Jelang Kejuaraan Dunia Junior BWF 2017, PBSI Lakukan Seleksi untuk Memilih Pemain yang Akan Bertanding)
"Iya, saya jadinya ditinggal dan digantikan Dani," ujar Achmad Budi Hargo kepada BolaSport.com, Jumat (18/8/2017).
"Kemarin waktu latihan terakhir jelang ke Babel justru mendapat cedera di tangan, sekarang lagi bengkak," lanjut Achamd Budi Hargo.
Achmad Budi Hargo mendoakan agar PSMS Medan tetap meraih kemenangan agar langkah ke babak 16 besar Liga 2 aman.
PSMS Medan saat ini memimpin klasemen sementara Grup 1 Liga 2 dengan nilai 23 dari 10 pertandingan.
Pesaing terdekat PSMS Medan adalah PSPS dan Persiraja Banda Aceh, masing-masing mengoleksi nilai 19.
Editor | : | Taufik Batubara |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar