BOLASPORT.COM – Persebaya Surabaya sukses memenangi laga ketiga Grup C 16 Besar Liga 2 musim 2017. Pada laga Sabtu (30/9/2017), skuat berjulukan Bajul Ijo pesta gol di depan pendukung setianya, Bonek.
Persebaya Surabaya pada pertandingan ini menjamu Persigo Semeru FC asal Lumajang.
Kesulitan mencetak gol di babak pertama, Persebaya memenangi laga dengan kemenangan empat gol tanpa balas.
Striker asal Papua, Ricky Kayame menjadi pencetak gol pertama Persebaya pada laga ini.
(Baca juga: Indonesia Vs Kamboja - Mampukah Luis Milla Mengejar Catatan Pesta Gol Benny Dollo Bersama Skuat Garuda?)
Eks pemain Persipura Jayapura ini mencetak gol pada menit ke-29.
Gol itu satu-satunya yang tercipta pada babak pertama.
Pada awal babak kedua, Irfan Jaya kembali membuka gol tambahan tuan rumah saat laga memasuki menit ke-46.
Lalu pada menit ke-76, Persebaya kembali membobol gawang tim tamu melalui pemain pengganti Rishadi Fauzi.
Gol pamungkas Persebaya pada laga ini tercipta pada menit ke-90+4.
(Baca juga: Mitra Kukar Raih Kemenangan Pertama Bersama Yudi Suryata)
Tiga poin ini membuat Persebaya mengoleksi tujuh poin dari tiga laga dan menguasi Grup C 16 Besar Liga 2 musim 2017.
Mereka disusul Kalteng Putra. Klub dengan julukan Laskar Isen Mulang ini pada laga akhir pekan ini juga menang.
Kalteng Putra menang 3-0 atas tuan rumah PSBS Biak Numfor dan membuatnya sementara aman di posisi kedua.
Poin Kalteng Putra dan Persigo Semeru FC sama yaitu empat.
Editor | : | Estu Santoso |
Sumber | : | BolaSport.com, jatim.tribunnews.com |
Komentar