Kesedihan pasca-terdegradasinya Persik Kediri dari Liga 2 rupanya tidak hanya dirasakan oleh pemain, ofisial, manajemen, dan suporter saja. Barisan para mantan pemain Persik juga ikut merasa sedih karena kondisi ini.
Butuh kemenangan pada laga terakhir Grup F babak play-off Liga 2, Persik justru kalah 0-1 dari PSIR Rembang, Selasa (17/10/2017) kemarin di Stadion Gelora Delta.
Persik pun hanya berada di posisi ke-3 klasemen akhir di Grup F dengan empat poin.
(Baca Juga: Fan Liverpool Lakukan Aksi Konyol untuk Tunjukkan Rasa Frustrasinya)
Terdegradasinya Persik ini membuat sedih Asep Berlian, mantan pemain Persik tahun 2014. Asep mengaku kaget dengan kabar buruk yang menimpa Persik.
“Tidak menyangka tim sekelas Persik turun kasta ke Liga 3. Tapi mau dibilang apa cuma bisa berdoa dan harus lebih baik di tahun yang akan datang,” ucap Asep yang kini bermain untuk klub Liga 1 Madura United.
(Baca Juga: Pep Guardiola Dedikasikan Kemenangan Manchester City Bagi Pejuang Referendum Catalunya)
“Saya Bergabung sama persik pas 2014, bareng sama Tamsil [Sijaya]. Alhamdulilah dari Persik, Asep bisa sampe sekarang. Itu awal karir bermain di kasta tertinggi,” sambungnya.
Mantan pemain Persik lain, Danilo Fernando, juga berharap agar Persik kedepan bisa berprestasi lebih baik lagi. Danilo adalah salah satu pemain asing ikonik di Persik, bersama Ronaldo Fagundez, dan Cristian Gonzales.
Danilo membela Persik pada tahun 2006 hingga 2008. Lelaki asal Brasil ini turut memberikan satu gelar juara Liga Indonesia untuk Macan Putih. Selain itu, Danilo juga menjadi tulang punggung Persik saat bermain di Liga Champions Asia.
(Baca Juga: GALERI FOTO - PSM Makassar Tiba di Bekasi dan Siap Jegal Bhayangkara FC)
“Momen yang tidak terlupakan saat juara liga tahun 2006, di mana managemen, ofisial dan pemain pekerja keras untuk membawa Persik Prestasi. Semoga ke depan bisa lebih baik dan berprestasi,” kenang Danilo.
Editor | : | Ferril Dennys Sitorus |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar