Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

De Javu! Tumbang di Semifinal, Martapura Ulangi Memori Kelam Divisi Utama 2014 dan ISC 2016

By Ramaditya Domas Hariputro - Sabtu, 25 November 2017 | 18:05 WIB
Para pemain Martapura FC memrotes wasit yang memimpin laga mereka kontra tuan rumah PSIM Yogyakarta pada laga perdana Liga 2 musim 2017 di Stadion Sultan Agung, Bantul, Minggu (23/4/2017).
GONANG SUSATYO/JUARA.NET
Para pemain Martapura FC memrotes wasit yang memimpin laga mereka kontra tuan rumah PSIM Yogyakarta pada laga perdana Liga 2 musim 2017 di Stadion Sultan Agung, Bantul, Minggu (23/4/2017).

Asa Martapura FC untuk melaju ke kasta tertinggi sepak bola Indonesia musim depan sedikit terhambat.

Hal tersebut mereka dapatkan setelah dikandaskan lawannya, Persebaya Surabaya, di babak semifinal Liga 2 2017, Sabtu (25/11/2017).

Pada pertandingan itu, skuat besutan Frans Sinatra harus mengakui kehebatan tim Bajul Ijo dengan skor menyakitkan 3-1.

Dengan kekalahan ini, praktis Martapura FC harus memenangi laga perebutan tempat ketiga jika ingin promosi ke Liga 1.

(Baca Juga: Indonesia Vs Guyana - Terbang atau Justru Terjerumus, Luis Milla?)

Kini, Martapura FC tinggal menanti calon lawannya antara PSMS Medan dan PSIS Semarang yang akan bermain pada Sabtu (25/11/2017) pukul 20.00 WIB.

Pun dengan hasil ini dapat dibilang de javu bagi Martapura FC yang tercipta pada dua kompetisi belakangan, yakni ajang Divisi Utama 2014 dan ISC 2016.

Pada dua kompetisi tersebut, tim Martapura FC yang tampil dengan kekuatan terbaik juga kandas pada babak semifinal.

Pada Divisi Utama 2014, Martapura FC ditaklukan oleh Persiwa Wamena dengan skor kekalahan tipis satu gol tanpa balas.

Alhasil, Martapura FC gagal melaju ke babak final dan memupus harapan untuk promosi ke Indonesia Super Leagua (ISL).

Padahal, saat itu Martapura FC menjadi tim yang diunggulkan untuk naik kasta ke ISL lantaran diisi pemain berkaliber Adam Alis.

Sementara itu, pada gelaran ISC 2016, Martapura FC harus dibungkam oleh kekuatan PSCS Cilacap di babak semifinal.

PSCS Cilacap yang saat itu dipimpin oleh pemain senior, Jimi Suparno, sukses menumbangkan Martapura FC dengan skor 2-1.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Husein Sanusi
Sumber : BolaSport.com
REKOMENDASI HARI INI

MotoGP Malaysia 2024 - Masa Bodoh Soal Balapan, Hati Nurani Maverick Vinales Condong ke Bencana Valencia

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
6
15
2
Man City
6
14
3
Arsenal
6
14
4
Chelsea
6
13
5
Aston Villa
6
13
6
Fulham
6
11
7
Newcastle
6
11
8
Tottenham
6
10
9
Brighton
6
9
10
Nottm Forest
6
9
Klub
D
P
1
Bali United
9
20
2
Borneo
9
18
3
Persebaya
9
18
4
Persib
8
16
5
PSM
9
16
6
Persija Jakarta
9
15
7
Persik
8
14
8
Persita
9
14
9
Arema
9
12
10
PSBS Biak
9
12
Klub
D
P
1
Barcelona
11
30
2
Real Madrid
11
24
3
Villarreal
11
21
4
Atlético Madrid
11
20
5
Athletic Club
11
18
6
Real Betis
11
18
7
Mallorca
11
18
8
Osasuna
11
18
9
Rayo Vallecano
11
16
10
Sevilla
11
15
Klub
D
P
1
Napoli
10
25
2
Inter
10
21
3
Atalanta
10
19
4
Fiorentina
10
19
5
Lazio
10
19
6
Juventus
10
18
7
Udinese
10
16
8
Milan
9
14
9
Torino
10
14
10
Roma
10
13
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X