Manajemen Semen Padang mengapresiasi PT Liga Indonesia Baru (LIB) yang sudah melunasi subsidi klub peserta Liga 1 musim lalu. Meski sedikit terlambat dari jadwal yang seharusnya pada November tahun lalu.
Seperti dirilis PT LIB, semua utang atas klub-klub Liga 1 musim lalu, masing-masing sebesar Rp7,5 miliar sudah dilunasi dua sejak dua hari lalu, dengan total sebesar Rp38 miliar.
“Alhamdulillah, LIB sudah melunasinya. Paling tidak apa yang dijanjikan PT Liga sudah dipenuhi sesuai jumlah yang disepakati, meski agak terlambat,” sebut manajer Semen Padang, Win Benardinho.
Meski demikian, pihaknya masih akan menagih janji PT LIB lainnya, yakni pembagian hak siar sesuai rating klub dalam setiap pertandingan yang disiarkan langsung.
Sebelumnya, sejumlah klub sempat menolak ikut Piala Presiden sebelum PSSI menyelesaikan utangnya kepada semua klub Liga 1 2017.
Tetapi kemudian terjadi negosiasi, sehingga sebagian besar klub bersedia ikut Piala Presiden, kecuali Persipura.
PT LIB juga memastikan kalau utang hadiah kepada klub juara Liga 2, sudah dilunasi pula, bersamaan dengan pembayaran subsidi kepada klub-klub Liga 1.
(Baca Juga: Mo Farah Dapat Pelecehan Rasial dari Petugas Keamanan di Bandara Munich)
“Kita berharap ke depan hal ini tak terjadi lagi. PT LIB harus mampu menepati janjinya. Karena ini bisa mengurangi kredibilitas operator kompetisi sepakbola Indonesia,” tambah Win lagi.
Editor | : | Stefanus Aranditio |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar