PSIM Yogyakarta akan kembali menjalani laga uji cobanya melawan Blitar United di Stadion Sultan Agung, Bantul, Jumat (6/4/2018).
Melawan mantan juara Liga 3 musim lalu, Laskar Mataram dipastikan akan bermain ngotot.
Pelatih PSIM, Erwan Hendarwanto, telah memastikan bahwa pertandingan melawan Blitar United akan menjadi laga penentuan nasib mereka.
(Baca Juga: Cristiano Ronaldo dan Lionel Messi Kompak Beri Alasan Gianluigi Buffon untuk Segera Pensiun)
Dilansir Bolasport.com dari Tribun Jogja, Erwan mengatakan bahwa baru satu pemain saja yang menarik minatnya.
Pemain yang dimaksud tak lain Rahel Ardiansyah, mantan pemain Persegres Gresik musim lalu.
VIDEO - Franco Baresi Pimpin Fans AC Milan Kenang Ray Wilkins https://t.co/NfXfD4rXxh
— BolaSport.com (@BolaSportcom) April 5, 2018
"Rahel mungkin sedikit lebih bagus dibanding yang lain, kita coba uji kualitasnya dengan tim yang selevel, mungkin Blitar United, setelah itu baru diputuskan masa depannya," ujar Erwan.
Kemenangan dilaga uji coba melawan PSCS, Sabtu (31/3/2018), belum membuat lega sang juru taktik ini.
(Baca Juga: Catatan Fase Awal Liga 1 2018 - Pola 2 Striker Kian Dilirik)
Kemenangan tipis 1-0 dirasa masih mengecewakan di mata sang pelatih.
Bagaimana tidak, gol yang dilesahkan anak asuhnya hanya bisa lahir dari titik pinalti.
Editor | : | Andrew Sihombing |
Sumber | : | jogja.tribunnews.com |
Komentar