Menghadapi pertandingan sebagai sesama tim promosi Liga 1 2018, PSIS Semarang dan PSMS Medan memiliki satu kesamaan.
PSIS Semarang menjamu PSMS Medan di Stadion Moch Soebroto, Kota Magelang, Minggu (15/4/2018) mulai pukul 15.30 WIB.
Berada di posisi tiga besar saat semifinal Liga 2 2017, PSIS dan PSMS sama-sama menjadi tim promosi Liga 1.
PSIS kemudian dipertemukan dengan PSMS pada laga kandang kedua dan pekan keempat pagelaran Liga 1 2018.
Ada satu kesamaan yang dimiliki oleh kedua tim saat menghadapi laga sesama tim promosi ini.
(Baca Juga: PSIS Vs PSMS - Bruno Silva Ucapkan Kata dalam Bahasa Indonesia Usai Cetak Gol)
PSIS dan PSMS sama-sama tidak menggunakan kiper yang biasa diturunkan selama 2 x 45 menit.
Tuan rumah harus mengganti Jandi Eka Putra dengan Aji Bayu Putra.
Jandia harus diganti seusai bertubrukan dengan Wilfred Yessoh dan Abdul Aziz.
Tubrukan tersebut mengakibatkan cedera pada bagian lututnya.
Editor | : | Estu Santoso |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar