Laga bertitel derbi Borneo akan tersaji antara Martapura FC melawan tuan rumah Kalteng Putra pada pekan kedua Liga 2 2018, Senin (30/4/2018).
Meski bermain sebagai tim tamu, Martapura FC mengusung misi untuk bangkit dan menang.
Hal itu disebabkan karena pada laga pekan pertama, skuat dengan alias Laskar Sultan Adam ini harus menyerah dengan skor 3-4 dari tamunya Persiwa Wamena.
(Baca Juga: Persija Dipastikan Jamu Persib pada 30 Juni 2018)
Dilansir Bolasport.com dari Tribun Banjarmasin, asisten pelatih Martapura FC, Isnan Ali mengatakan kalau para pemainnya sudah bisa melupakan kekalahan tersebut.
Isnan menginginkan supaya para pemain bisa memperoleh ganti tiga poin.
Hal itu harus diambil saat bertanding di kandang Kalteng Putra, Stadion Tuah Pahoe, Palangkaraya.
Apalagi, Kalteng Putra pada pekan pertama di markas mereka juga gagal menang setelah ditahan Persiba Balikpapan dengan skor 1-1.
(Baca Juga: Perseru Vs PSIS - Menang Tipis, Silvio Escobar Pahlawan Tuan Rumah)
"Kalah menang hal biasa dalam sepak bola, tetapi bagaimana tim bisa bangkit lagi dan itu yang kami tekankan kepada pemain," kata Isnan Ali.
Editor | : | Estu Santoso |
Sumber | : | banjarmasin.tribunnews.com |
Komentar