Libur lebaran telah usai, kini Martapura FC kembali fokus menggelar latihan yang akan diadakan pada Rabu (20/6/2018).
Latihan tersebut diadakan untuk persiapan menghadapi kompetisi Liga 2 dan turnamen Piala Indonesia.
Namun, Martapura FC akan ditantang PS Bengkayang terlebih dahulu pada 29 Juni 2018 di ajang Piala Indonesia.
(Baca Juga: Bikin Ngakak, Begini Video Ponaryo Astaman untuk Sindir Enam Rekannya yang Belum Pensiun)
Sebelum dimulainya libur Lebaran, pelatih Martapura FC, Hartono Ruslan, mengimbau kepada anak didiknya untuk menjaga pola makan supaya berat badan tidak naik.
Dirinya pun menjelaskan sudah melakukan penimbangan berat badan para pemain sebelum libur dimulai.
"Sebelum pulang kampung memang kami timbang dulu. Setelah kembali ke Martapura FC kami lihat kembali bagaimana beratnya," ujarnya dilansir BolaSport.com dari Tribun Banjarmasin.
Untuk pemain yang ketahuan mengalami kenaikan berat badan, juru taktik ini tegas akan memberikan hukuman.
Hukuman tersebut berupa menu latihan yang ekstra, supaya efektif untuk membantu membakar lemak para pemain.
Namun, dirinya berharap tak ada pemain yang kelebihan berat badan, supaya menu latihan bisa terfokus pada taktik dan bukan mengulang fisik kembali.
"Ya itu bagi yang kelebihan. Semoga saja semua pemain tak ada perubahan pada berat badan," harap Hartono Ruslan.
Editor | : | Hery Prasetyo |
Sumber | : | banjarmasin.tribunnews.com |
Komentar