Pelatih Persis Solo, Jafri Sastra, mengaku berhasrat membawa timnya memetik poin di laga tandang Liga 2 2018.
Persis Solo saat ini berada di posisi kedua klasemen Wilayah Barat Liga 2 2018.
Skuat berjulukan Laskar Sambernyawa saat ini mampu mengumpulkan 12 poin dari enam laga.
Tercatat, poin tersebut didapatkan dari empat kemenangan di laga kandang.
Sementara itu, sisanya dua laga tandang Persis selalu berakhir dengan kekalahan.
(Baca Juga: Menengok Starting XI Timnas U-19 Indonesia, Mayoritas Pilar Tim Liga 1)
Tak pelak, hal ini menjadi catatan penting bagi pelatih Persis.
Kendati begitu, Jafri menegaskan bahwa timnya tidak terlalu berambisi di puncak klasemen.
"Kami tidak memikirkan Semen Padang (pemuncak klasemen), tetapi kami lebih mementingkan bagaimana bisa menang di laga tandang," ucap Jafri kepada media termasuk Bolasport.com saat sesi jumpa pers pada Rabu (4/7/2018).
Editor | : | Ferril Dennys Sitorus |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar