Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Tak Ada Jaminan Bagi Cristian Gonzales di Tim Utama PSS Sleman

By Adif Setiyoko - Minggu, 5 Agustus 2018 | 15:36 WIB
Penyerang PSS Sleman, Cristian Gonzales, merayakan gol bersama Thaufan Hidayat saat melawan Mojokerto Putra dalam laga pertandingan Liga 2 di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Kamis (26/4/2018).
GONANG SUSATYO/BOLASPORT.COM
Penyerang PSS Sleman, Cristian Gonzales, merayakan gol bersama Thaufan Hidayat saat melawan Mojokerto Putra dalam laga pertandingan Liga 2 di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Kamis (26/4/2018).

Pelatih PSS Sleman, Seto Nurdiantoro, tak lantas memberikan jalan mudah bagi penyerang naturalisasi, Cristian Gonzales, untuk mendapatkan tempat utama.

Kendati berstatus sebagai penyerang kondang dengan segudang pengalaman, Seto Nurdiantoro tak memberikan jaminan bagi Cristian Gonzales untuk bermain sebagai striker.

Seto menegaskan setiap pemain yang ingin mendapat posisi starter harus menunjukkan progres positif di sesi latihan.

Hal ini terbukti saat tim beralias Elang Jawa ini menghadapi Persiwa Wamena pada laga lanjutan kompetisi Liga 2 wilayah timur.

(Baca Juga: Klasemen Piala AFF U-16 2018 - Dua Tim Kuat Dipastikan Lolos ke Babak Semifinal)

Pada laga tersebut, pelatih Seto Nurdiantoro melakukan beberapa perubahan komposisi pemain, mulai dari penjaga gawang, pemain belakang, dan juga pemain tengah.

Tak dipungkiri, perubahan tersebut tak lepas dari keputusan pencoretan enam pemain yang dilakukan tim berjuluk Elang Jawa tersebut.

(Baca Juga: Pejabat Negeri Jiran Tanggapi Kabar Amirul Dipulangkan Usai Aksi Insiden Bendera Indonesia Terbalik)

"Perubahan di posisi penjaga gawang, dalam beberapa kali latihan dia (Yoewanto Stya Beny) bisa clean-sheet dan kita berikan kesempatan buat dia," ujar Seto Nurdiantoro.

"Saya melihat perkembangan latihan, jika pemain menunjukkan progres kita beri kesempatan dan mungkin bisa jadi starter terus," imbuhnya.

(Baca Juga: Pujian Setinggi Langit Pelatih Timor Leste untuk Timnas U-16 Indonesia)

Penyerang naturalisasi, Cristian Gonzales, akhirnya resmi menjadi bagian dari PSS Sleman menjelang bergulirnya putaran kedua kompetisi Liga 2 musim 2018.


Pelatih PSS Sleman, Seto Nurdiantoro.(GONANG SUSATYO/BOLASPORT.COM)

Di tengah krisis penyerang yang menerpa, PSS Sleman akhirnya mendapat kabar baik dari operator kompetisi, PT Liga Indonesia Baru (PT LIB).

Hal itu menyusul keputusan PT LIB yang telah resmi mengesahkan legalitas Cristian Gonzales. Kepastian tersebut disampaikan pihak klub melalui akun twitter dan instagram resmi PSS Sleman.

(Baca Juga: Top Scorer Liga 1 Ezechiel N'Douassel Mulai Terusik dengan Kehadiran Striker Lokal Persib)

Tim berjulukan Elang Jawa ini memastikan, bomber yang akrab dengan julukan El Loco tersebut akan kembali bergabung dengan tim pada sisa kompetisi musim 2018.

"Cristian Gonzales dipastikan kembali membela PSS pada putaran kedua, setelah PT. LIB mengesahkan legalitasnya. Selamat bergabung kembali El Loco," tertulis pada instastory akun Instagram resmi PSS Sleman.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Ferril Dennys Sitorus
Sumber : jogja.tribunnews.com
REKOMENDASI HARI INI

Liverpool Vs Man City - Berbekal Sejarah, Guardiola Bisa Akhiri Kutukan

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Fulham
12
18
10
Newcastle
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
13
17
10
Empoli
13
16
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136