Laga melawan tuan rumah PSS Sleman pada duel pamungkas Grup B Liga 2 2018 diakui pelatih Persiraja Banda Aceh, Akhyar Ilyas, bakal menjadi sulit bagi timnya.
Pasalnya, ini bakal menjadi penentu nasib bagi PSS Sleman dan Persiraja Banda Aceh untuk mengamankan tiket lolos ke babak semifinal Liga 2 2018.
Duel antara PSS Sleman kontra Persiraja Banda Aceh ini bakal dihelat di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Rabu (21/11/2018).
Meski bakal mekakoni laga berat, Akhyar Ilyas, tetap bertekad untuk meraih kemenangan demi lolos ke semifinal.
"Yang jelas kami ingin lolos ke semifinal, kami akan berjuang semaksimal mungkin," ujar Akhyar Ilyas, Selasa (20/11/2018).
"Besok adalah pertandingan yang sangat berat untuk kami, karena kami tahu tim tuan rumah juga mengincar kemenangan," katanya menambahkan.
Baca Juga:
- Umuh Muchtar Blak-blakan, Ini Sosok yang Menuduh Supardi dan Ardi Idrus Terima Uang Suap Pengaturan Skor
- Berita Persib - Pencoretan Dadakan hingga Pernyataan Resmi Klub soal Isu Suap dan Pengaturan Skor
- Dirigen Viking Persib Club Mencium Adanya Konflik Internal di Tim Maung Bandung
Selain itu, ia menyebut bahwa timnya tengah dalam kondisi siap untuk mencuri poin di markas Elang Jawa.
"Semua pemain dalam keadaan sehat, semoga siap untuk tampil maksimal," tuturnya.
"Karena besok adalah pertandingan yang sangat penting bagi kedua tim."
Sampai saat ini, PSS Sleman masih menduduki peringkat kedua klasemen sementara Grup B babak 8 besar Liga 2 2018.
Elang Jawa mengumpulkan tujuh poin hasil dari lima pertandingan yang dijalani.
(Baca Juga: Suaminya Dituduh Terlibat Pengaturan Skor, Istri Supardi Nasir Curhat di Instagram)
Adapun Persiraja Banda Aceh masih menduduki puncak klasemen sementara.
Tim Laskar Rencong mengumpulkan 9 poin hasil dari lima laga yang dilakoni.
Sementara itu, pada pertandingan lain, Madura FC akan saling sikut dengan Persita Tangerang.
Editor | : | Taufan Bara Mukti |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar