Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Pelatih PSS Ungkap Pesan Penting untuk Tim jika Ingin Lolos ke Liga 1 2019

By Adif Setiyoko - Rabu, 21 November 2018 | 19:31 WIB
Pelatih PSS Sleman, Seto Nurdiantoro (kanan) bersama pemainnya, Bagus Nirwanto dalam sesi jumpa pers jelang pertandingan melawan Persiraja Banda Aceh di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Selasa (20/11/2018).
ADIF SETIYOKO/BOLASPORT.COM
Pelatih PSS Sleman, Seto Nurdiantoro (kanan) bersama pemainnya, Bagus Nirwanto dalam sesi jumpa pers jelang pertandingan melawan Persiraja Banda Aceh di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Selasa (20/11/2018).

Setelah memastikan satu tempat pada babak semifinal Liga 2 2018, pelatih PSS Sleman Seto Nurdianto menyelipkan sebuah pesan penting kepada anak asuhnya.

Sebelumnya, PSS Sleman sukses mengungguli Persiraja Banda Aceh dalam laga pamungkas Grup B babak 8 besar Liga 2 2018.

PSS Sleman sukses meraih kemenangan atas Persiraja Banda Aceh dengan skor 5-0 di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Rabu (21/11/2018).

Lima gol PSS Sleman pada laga ini tericipta lewat hat-trick El Loco, julukan Cristian Gonzales pada menit ke-11, 55 dan 58'.

Adapun dua gol lain disumbangkan oleh Dave Mustaine pada menit ke-61 serta Aditya Putra Dewa (89').

Seto Nurdiantoro menyebut, kemenangan ini bukanlah akhir dari perjuangan Elang Jawa untuk promosi ke Liga 1 pada musim depan.

Pelatih berusia 44 tahun itu berharap, Bagus Nirwanto dkk tetap menjaga fokus hingga memastikan diri mendapat satu tiket untuk promosi ke kasta tertinggi kompetisi Tanah Air.

"Pesan saya untuk para pemain, kemenangan ini belum akhir. Kami masih memiliki beberapa pertandingan pada laga selanjutnya," ujar Seto Nurdiantoro, pada sesi jumpa pers seusai laga.

"Jadi, kami harus tetap menjaga fokus dan konsentrasi. Mudah-mudahan apa yang kita impikan dapat terwujud nantinya," tururnya berharap.

Baca Juga:

Dengan kemenangan ini, Elang Jawa berhasil menjadi pemuncak klasemen akhir Grup B dengan koleksi 10 poin dari enam laga.

Hasil ini sekaligus memastikan langkah Bagus Nirwanto dan kolega untuk mendapatkan satu spot pada babak semifinal Liga 2 2018.

PSS Sleman akan ditemani Persita Tangerang yang berhasil menduduki peringkat kedua Grup B dengan koleksi poin yang sama dengan PSS.

Pada laga yang digelar bersamaan, Persita Tangerang berhasil menundukkan Madura FC dengan skor 2-1 di Stadion Ahmad Yani.

Praktis, PSS Sleman akan ditemani Pendekar Cisadane pada babak semifinal.

Pada laga selanjutnya, PSS Sleman akan menghadapi Kalteng Putra yang merupakan runner-up Grup A.

Sedangkan Persita Tangerang telah ditunggu Semen Padang FC yang berstatus sebagai jawara Grup A.


Editor : Ferril Dennys Sitorus
Sumber : BolaSport.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
19
46
2
Arsenal
20
40
3
Nottm Forest
19
37
4
Chelsea
20
36
5
Newcastle
20
35
6
Man City
20
34
7
Bournemouth
20
33
8
Aston Villa
20
32
9
Fulham
20
30
10
Brighton
20
28
Klub
D
P
1
Persebaya
17
37
2
Persib
15
35
3
Persija Jakarta
17
31
4
Arema
17
28
5
Bali United
16
27
6
PSM
16
27
7
Persik
17
27
8
Borneo
17
26
9
PSBS Biak
17
25
10
Dewa United
17
25
Klub
D
P
1
Real Madrid
19
43
2
Atlético Madrid
18
41
3
Barcelona
19
38
4
Athletic Club
19
36
5
Villarreal
18
30
6
Mallorca
19
30
7
Real Sociedad
18
25
8
Girona
18
25
9
Real Betis
18
25
10
Osasuna
18
25
Klub
D
P
1
Napoli
19
44
2
Atalanta
18
41
3
Inter
17
40
4
Lazio
18
35
5
Juventus
18
32
6
Fiorentina
18
32
7
Bologna
17
28
8
Milan
17
27
9
Udinese
19
25
10
Torino
19
21
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
508
2
F. Bagnaia
498
3
M. Marquez
392
4
E. Bastianini
386
5
B. Binder
217
6
P. Acosta
215
7
M. Viñales
190
8
A. Marquez
173
9
F. Morbidelli
173
10
F. Di Giannantonio
165
Close Ads X