Manajemen PSIM Yogyakarta justru memberikan bonus kepada jajaran tim meski tengah diterpa hukuman Komisi Disiplin PSSI lantaran perilaku suporter.
PSIM Yogyakarta baru saja mendapatkan hukuman dari Komisi Disiplin PSSI selepas pehelatan babak 64 besar Piala Indonesia 2018.
PSIM dilarang mendapatkan dukungan dari suporter setua dalam lima laga ke depan setelah kasus invasi penonton saat laga melawan PS Tira di Stadion Sultan Agung, Bantul, pada 11 Desember 2018.
Namun begitu, manajemen tetap menghargai jerih payah para pemain dan staff kepelatihan PSIM yang telah gagal melaju di Piala Indonesia 2018.
(Baca Juga: Cristiano Ronaldo Jadi Inspirasi Winger Muda Persib Bandung)
Irfan Jaya Dilema di Persebaya Surabaya, CEO PSM Makassar Buka Suara https://t.co/o1WHubMCN7
— BolaSport.com (@BolaSportcom) December 26, 2018
Dalam pembubaran skuat pada akhir 2018, manajemen memberikan pelunasan bonus untuk seluruh tim pelatih dan pemain sebagai buah kerja keras musim ini.
Nominal yang digelontorkan manajemen Laskar Mataram lebih kurang sekira Rp 100 juta.
"Memang, bonus yang kami berikan ini tidak banyak. Tetapi, ini sebagai ungkapan rasa syukur dan bangga kami atas jerih payah tim pelatih dan pemain, sehingga PSIM bisa bertahan di Liga 2," kata Sekretaris PSIM, Jarot Sri Kastawa.
(Baca Juga: Tiga Klub Jawara di Asia Tenggara Musim 2018, Persija Jakarta Paling Murah dan Susah?)
Editor | : | Pradipta Indra Kumara |
Sumber | : | jogja.tribunnews.com |
Komentar