Adam Yoong Hanifah (9), atlet Malaysia di cabang olahraga ski air meraih medali emas SEA Games 2017.
Bocah sembilan tahun ini membuktikan, bahwa umur bukanlah segalanya.
Usia belia menjadi tantangan bagi dirinya untuk berprestasi, bahkan di pesta olahraga terbesar se-Asia Tenggara sekalipun.
Hal tersebut dia buktikan dengan menyabet medali emas di cabang olahraga ski air.
Adam Yoong bertarung dalam nomor water ski trick individual yang digelar di Water Sport Complex, Putrajaya, Malaysia.
Pada pertandingan yang dilaksanakan Selasa, (30/8/2017) tersebut, Adam Yoong bersaing dengan dua atlet Indonesia di cabang yang sama.
Dilansir BolaSport.com dari Channel News Asia, dua atlet ski air Indonesia tersebut adalah Dimas Ridho Suprihono dan Febrianto Kadir.
Meraih skor 3.860, Adam Yoong berhak memboyong medali emas mengalahkan dua rivalnya dari Indonesia.
Dimas Ridho Suprihono menempati posisi kedua dengan medali perak, diikuti rekannya Febrianto Kadir dengan medali perunggu.
Ajang SEA Games 2017 merupakan pengalaman pertama bagi Adam Yoong mewakili Malaysia.
Senang bukan kepalang, Adam Yoong mengunggah momen kemenangannya ke akun Instagram pribadinya, @adam.yoong.
"Ya Tuhan, medali emas pertamaku! Senang sekali, terima kasih untuk semua pendukungku," tulis Adam Young.
Editor | : | Fabianus Riyan Adhitama |
Sumber | : | channelnewsasia.com |
Komentar