Laga akbar sepak bola kembali terjadi akhir pekan ini, El Clasico, Barcelona vs Real Madrid tersaji di Camp Nou, Minggu (28/10/2018).
Tatkala Camp Nou menjadi kancah pertempuran antara Barcelona dan Inter Milan, minggu yang lalu, dua spanduk besar terbentang di markas El Barca itu.
Di sana tertulis dengan huruf-huruf raksasa, "Selamat datang di Republik Catalan" sedangkan spanduk lainnya memuat satu kata: "Kebebasan."
Tak pernah ada pertandingan sepak bola yang lebih ketat secara politik dan lebih relevan secara sosial selain daripada laga El Clasico, bentrok abadi antara dua klub raksasa Spanyol, yaitu FC Barcelona dan Real Madrid.
(Baca juga: Prediksi Line Up El Clasico, Barcelona Vs Real Madrid)
Spanyol adalah sejarah revolusi, agitasi sayap kiri, pemberontakan, dan kediktatoran fasis.
Spanyol hari ini lahir dari Perang Sipil yang terjadi pada dekade 1930-an.
Dalam buku Fear and Progress: Ordinary Lives in Franco’s Spain, 1939-1975, Antonio Cazorla Sánchez menulis bahwa cara Jenderal Franco ‘menasionaliskan’ masyarakat Spanyol justru menghancurkan keragaman budaya setempat.
Franco mengedepankan tradisi banteng dan flamenco sebagai tradisi nasional. Sementara itu, tradisi yang dianggap tidak mencerminkan Spanyol diberangus atau dibreidel.
Sang jenderal mengontrol segala macam budaya dan kesenian dengan bentuk penyensoran, yang amat keterlaluan.
Penyeragaman budaya adalah konsekuensi kedua dari kebijakan sentralistik di bawah diktator Franco.
(Baca juga: 5 Top Scorer Laga El Clasico - Lionel Messi Teratas, Pemain Real Madrid Mendominasi)
Walaupun Franco seorang Galician, namun ia tak takut mencabut undang-undang serta pengakuan terhadap bahasa Basque, Galicia, serta Catalan sebagai bahasa nasional yang di masa lampau disahkan oleh pihak Republik.
Penggunaan bahasa Spanyol adalah keniscayaan.
Semua dokumen pemerintahan, hukum, sampai kontrak-kontrak dagang mesti disusun dalam bahasa Spanyol.
Penyelenggaraan pendidikan, periklanan, maupun upacara keagamaan juga wajib memakai bahasa Spanyol. Franco amat memihak Real Madrid yang di matanya adalah representasi hegemoni Spanyol.
Barcelona dianggap sebagai pembangkangan terhadap sistem yang dibangun oleh Franco.
Selama Perang Saudara Spanyol, Barcelona adalah anti-Franco, anti-fasisme dan kubu revolusi.
El Barca atau Los Blaugrana adalah episentrum dan perwujudan identitas Catalan. Slogan terkenal Barca adalah Més que un club (lebih dari sekedar klub).
Tim ini mencerminkan budaya, sejarah, politik, dan bahasa daerah.
Baca juga:
- Serakah, Luis Suarez: Sekarang Giliran Barcelona Kalahkan Real Madrid di El Clasico
- Jelang El Clasico, Pep Guardiola: Real Madrid Masih Tim Hebat, Tanpa Ronaldo Mereka Kehilangan 50 Gol
- Berikut Info Nobar El Clasico Barcelona Vs Real Madrid oleh Indo Barca
Manuel Vazquez Montalban, penulis, wartawan, dan kritikus asal Spanyol, yang dikenal sebagai salah satu pendukung fanatik dari FC Barcelona, menggambarkan FC Barcelona sebagai “pasukan Catalonia yang tak bersenjata.”
Dengan latar belakang sejarah seperti itu, maka dapat dipahami mengapa pertempuran bertajuk El Clasico senantiasa berlangsung.
Kolomnis The Globe and Mail, Eoin O'Callaghan, melukiskan betapa El Clasico adalah kumpulan sejarah dan kebudayaan yang rumit yang tertanam kuat di dalam struktur suatu bangsa. Ini lebih dari sekadar permainan.
Minggu malam nanti, Camp Nou adalah kancah tempat perang bintang berlangsung.
Di sana tak akan ada dua megabintang Cristiano Ronaldo dan Lionel Messi. Ronaldo telah hengkang ke Juventus sedangan Messi mengalami patah tulang lengan kanan di laga kontra Sevilla.
Untuk pertama kali dalam 11 tahun terakhir El Clasico sama sekali tanpa CR7 dan Messi. Padahal, mantan penyerang Barca, Luis Garcia, mengatakan bahwa yang membuat El Clasico menjadi istimewa adalah karena kehadiran dua pemain terbaik dunia itu.
(Baca juga: Legenda Barcelona Nilai Real Madrid Lebih Buruk Usai Ditinggal Cristiano Ronaldo)
Namun, striker Atletico Madrid, Antoine Griezmann, menganggap bahwa tanpa dua bintang tersebut El Clasico tetap menarik untuk ditonton.
El Clasico, lebih dari sekadar sebuah laga. Laga di Camp Nou adalah laga para pemain Barca dan Madrid yang berharga sekitar Rp 42,4 triliun.
Pertempuran El Clasico, adalah pertempuran sengit sampai detik terakhir, karena di sana dipertaruhkan identitas dan episentrum kekuatan dan kekuasaan. Setiap detik.
Ujar Frans Kafka, novelis Jerman, “Setiap detik hidup adalah final.
Editor | : | Jalu Wisnu Wirajati |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar