Suporter Persika Karawang sempat terlihat kalah jumlah dari suporter tim tamu saat menjamu Persis Solo di Stadion Singaperbangsa, Karawang, Kamis (19/7/2018) pukul 15.30 WIB.
Dalam pantauan BolaSport.com, pada awal pertandingan, jumlah suporter Persis Solo yang ditempatkan di tribune timur lebih banyak daripada suporter di tribune utara maupun selatan.
Bahkan, nyanyian penyemangat bagi tim yang dilagukan oleh tim Kota Bengawan itu justru lebih terdengar ketimbang suporter tuan rumah.
Kejutan pun diberikan oleh suporter Persika Karawang. Pada pertengahan pertandingan, penonton yang menempati tribune utara maupun selatan bertambah.
(Baca Juga: Kiper Anyar PSIS Ungkapkan Target Pribadi)
Tak mau kalah dengan animo yang ditunjukkan oleh suporter tim tamu, pendukung fanatik tim berjulukan Laskar Jawara itu pun memberikan dukungan tanpa henti hingga pertandingan berakhir.
Meski gagal meraih poin, namun Persika berhasil bertahan untuk tidak kecurian poin dari tim lawan.
Pertandingan berakhir dengan skor 0-0. Dari hasil tersebut, poin yang diperoleh Persika menjadi 10, sementara itu, poin yang diperoleh Persis Solo menjadi 19 hingga pekan kesembilan Liga 2 2018.
Editor | : | Taufan Bara Mukti |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar