Fan Persebaya Surabaya yang berada di wilayah Makassar, Bonek Sulsel, bersiap menggelar acara nobar laga timnya kontra PSM Makassar.
Persebaya Surabaya akan menjamu PSM Makassar dalam pertandingan pekan ke-30 Liga 1 2018 di Stadion Gelora Bung Tomo (GBT), Sabtu (10/11/2018).
Menyongsong laga antara dua tim yang sarat akan sejarah tersebut, fan Persebaya, Bonek Sulsel, menggelar acara nonton bareng alias nobar.
Bonek Sulsel tidak melakukannya sendiri. Mereka juga bersama fan PSM dari salah satu kampus di Makassar, Red Gank Stie Amkop, untuk sama-sama memberikan dukungan.
Kegiatan nobar rencananya akan digelar di Meranti Panakkukang Mas pada Sabtu (10/11/2018).
Nobar digelar oleh Bonek Sulsel dan Red Gank Stie Amkop sebagai bentuk menyalurkan dukungan untuk masing-masing tim yang berlaga.
Apalagi keduanya tidak bisa hadir ke stadion sehingga nobar menjadi pilihan utama dalam menyalurkan dukungan.
Agenda itu pun mendapat respon positif dari kedua fan baik Bonek Sulsel maupun Red Gank.
Baca juga:
- Jelang Laga Persebaya Vs PSM Makassar, The Macz Man Siapkan Koreo BertemaHari Pahlawan
- Persija Jakarta Resmi Rilis Tiket untuk Laga Kontra PS Tira
Dikutip BolaSport.com dari laman Tribun Timur, Jumat (9/11/2018), Ketua Bonek Sulsel Cak Hendro mengatakan sangat menyambut baik agenda nobar.
Sebab, melalui agenda nobar pihaknya bisa saling menjalin silahturahmi antar kedua fan.
"Tim dukungan boleh berbeda, tapi kami tetap menjalin silahturahmi dan persaudaraan sebagai sesama suporter Indonesia," kata Cak Hendro
Editor | : | Ardhianto Wahyu Indraputra |
Sumber | : | tribun-timur.com/instagram.com/@boneksulsel |
Komentar