PSS Sleman mendapat dukungan penuh dari suporternya saat menjamu Persiraja Banda Aceh dalam laga pamungkas Grup B babak 8 besar Liga 2 2018.
Laga ini sangat menentukan nasib PSS Sleman maupun Persiraja Banda Aceh demi memperebutkan satu tiket untuk lolos ke babak semifinal Liga 2 2018.
Duel antara PSS Sleman dan Persiraja Banda Aceh ini berlangsung di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Rabu (21/11/2018).
Pada laga ini, skuat Elang Jawa, julukan PSS Sleman, turut dimeriahkan dengan aksi menawan dari suporter tim tuan rumah.
Baca Juga:
- 4 Pemain Persib Bandung yang Disebut Terlibat Isu Pengaturan Skor
- Kumpulan Komentar Manajer, Pelatih, hingga Bobotoh Persib Bandung soal Isu Pengaturan Skor
- PSIS Vs Persib - Alasan Mario Gomez Tak Bawa Skuat Terbaik ke Magelang
Salah satu kelompok suporter Elang Jawa, Brigata Curva Sud, atau yang akrab dengan BCS, menampilkan sebuah koreografi untuk memberikan suntikan semangat kepada armada asuhan Seto Nurdiantoro.
Koreografi ini ditampilkan BCS di tribune penonton sisi selatan, beberapa menit sejak kick-off babak kedua dimulai.
Koreografi ini turut menampilkan sebuah potret seorang laki-laki yang tengah bersantai dan menikmati musik dari radio serta sebotol meminuman.
Di atas koreografi tersebut juga terdapat sebuah tulisan "Enjoy".
Hingga berita ini ditayangkan, PSS Sleman masih unggul atas Persiraja dengan skor 4-0.
Editor | : | Bagas Reza Murti |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar