Kehadiran suporter dalam sebuah pertandingan sepak bola menjadi salah satu hal yang menarik perhatian orang yang hadir di stadion, disamping melihat serunya pertandingan. Brigaz Bali pun menyiapkan "tampilan" yang membuat laga Bali United vs Persela Lamongan makin menarik.
Kreatifitas suporter dalam membuat chant nyanyian dan koreografi sebagai bentuk dukungan kepada klub kebanggaan menjadi salah satu hal yang ditunggu-tunggu pecinta sepak bola.
Paling tidak itu yang tersaji setiap laga kandang Bali United di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar pada laga-laga Liga 1 musim 2017.
Baca juga: Kiper Timnas U-22 Indonesia Diserbu Warganet Setelah Kembali ke Persiba Pasca Main di SEA Games 2017
Beberapa komunitas fan mengisi bagian-bagian dari tribune Stadion Dipta sehingga selalu membuat orang terhibur dengan berbagai aksi koreo dan atraksi yang mereka buat.
Komunitas suporter Bali United dari ordo Brigaz Bali, yang selalu hadir memenuhi tribune selatan Stadion Dipta, sudah menyiapkan satu koreo yang cukup atraktif.
Hal tersebut dikatakan langsung oleh Ketua Umum Brigaz Bali, Raffy Antara, yang dilansir BolaSport.com dari laman resmi Bali United.
"Ya, kami sudah siapkan sebuah koreo kejutan untuk semua yang hadir di Stadion I Wayan Dipta nanti malam," kata Raffy.
"Selain ingin memberikan hiburan dan dukungan untuk Bali United, kami juga ingin menumbuhkan semangat kepada para penonton lainnya di tribune selatan untuk bernyanyi bersama dengan adanya koreo."
Baca juga: Kata-kata Penuh Makna dari Bayu Pradana yang Buat Bangga Seusai Indonesia Ditahan Fiji
Editor | : | Estu Santoso |
Sumber | : | baliutd.com |
Komentar