Pelatih Madura United Gomes de Oliviera mengungkap penyebab kekalahan dari Mitra Kukar di Stadion Aji Imbut, Tenggarong, Minggu (3/9/2017) sore.
Madura United harus kembali menelan kekalahan di laga tandang saat melawan Mitra Kukar dengan skor 2-1.
Menurut Gomes, kekalahan yang diderita klub berjuluk Laskar Sape Kerrab itu karena mereka gagal memanfaatkan sejumlah peluang yang berhasil didapat sepanjang pertandingan.
“Babak pertama Madura United tampil baik, banyak peluang yang tidak jadi gol. Babak kedua tetap baik tapi kami kebobolan dua gol,” kata Gomes.
Gomes mengatakan jika kedatangan Madura United ke Tenggarong sebenarnya untuk meraih kemenangan tetapi hasil yang mereka terima sebaliknya. Namun Gomes berjanji akan segera berbenah.
“Kami harus terus berjuang untuk mendapatkan kemenangan, kami harus kerja keras untuk kembali jaya di Madura,” kata Gomes dengan tegas.
Seperti diketahui sebelumnya laga tandang melawan Mitra Kukar, Maudura United juga kalah kala bertandang ke markas Perseru Serui, Senin, (28/8/2017), dengan skor 2-0.
Editor | : | Husen Sanusi |
Sumber | : | maduraunitedfc.com |
Komentar