Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Suporter Bali United Penuhi Janji Nyanyikan Lagu Ini di Pertandingan Melawan Persija Jakarta

By Agus Triyanto - Sabtu, 16 September 2017 | 00:00 WIB
Ekspresi striker Bali United, Sylvano Comvalius setelah mencetak gol ke gawang Persija pada laga lanjutan Liga 1 musim 2017 di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Jumat (15/9/2017).
YAN DAULAKA/BOLASPORT.COM
Ekspresi striker Bali United, Sylvano Comvalius setelah mencetak gol ke gawang Persija pada laga lanjutan Liga 1 musim 2017 di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Jumat (15/9/2017).

Seluruh komunitas suporter pendukung Bali United di laga kontra Persija, Kamis (15/9/2017), mengawali laga dengan menyanyikan sebuah lagu kebanggaan mereka.

Ya, seluruh fan Bali United yang hadir langsung ke Stadion Kapten I Wayan Dipta dalam pertandingan tersebut telah merencanakan akan menyanyikan sebuah chant Bali United secara bersama-sama.

Lagu yang dipilih untuk dinyanyikan bersama di awal pertandingan itu adalah "Bangga Mengawalmu", karena lagu ini dianggap sudah familier di telinga suporter Bali United sehingga banyak yang hafal liriknya.

Terbukti chant berjudul "Bangga Mengawalmu" ini bisa serempak dinyanyikan seluruh suporter dari tribune utara, timur, selatan, dan VIP saat para pemain dari kedua tim memasuki lapangan dalam proses marching sebelum kick-off.

Beberapa hari sebelum pertandingan tersebut digelar, komunikasi antar-komunitas pendukung Bali United sudah dilakukan oleh pentolan Semeton Dewata.

(Baca Juga: Kepak Sayap Kupu-kupu Ricardo Gareca untuk Argentina)

Intinya, semua sudah sepakat demi bersama-sama mendukung Bali United.

"Satu chant ini merupakan aspirasi teman-teman di tribune timur agar seluruh suporter Bali United kompak. Jadi begitu pemain masuk lapangan, kami semua sudah menyanyikan lagu Bangga Mengawalmu tanpa memandang dari komunitas mana mereka berasal," kata Putu Sariada, pentolan Semeton Dewata.

"Sekarang semua komunitas suporter saling menghormati. Mudah-mudahan hal ini bisa membuat seluruh suporter di Bali bersatu untuk satu tujuan mendukung Bali United juara," tuturnya.

Berikut cuplikan riuhnya Stadion I Wayan Dipta saat seluruh penonton di tribune serempak menyanyikan lagu "Bangga Mengawalmu" dengan diiringi aksi koreo bendera membentuk tulisan "Glory".

 

Glory bali united #baliunited #persija #baliunitedday #tgif #liga1 #gojek #baliunited #chant

A post shared by Sugiarta Putra (@liang_young) on


Editor : Beri Bagja
Sumber : BolaSport.com, Instagram.com, baliutd.com
REKOMENDASI HARI INI

Chou Tien Chen Geram Kinerja Wasit BWF di Hylo Open 2024, Lagi-lagi Dirugikan Fault Aneh

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
6
15
2
Man City
6
14
3
Arsenal
6
14
4
Chelsea
6
13
5
Aston Villa
6
13
6
Fulham
6
11
7
Newcastle
6
11
8
Tottenham
6
10
9
Brighton
6
9
10
Nottm Forest
6
9
Klub
D
P
Klub
D
P
1
Barcelona
11
30
2
Real Madrid
11
24
3
Villarreal
11
21
4
Atlético Madrid
11
20
5
Mallorca
12
19
6
Athletic Club
11
18
7
Real Betis
11
18
8
Osasuna
11
18
9
Rayo Vallecano
11
16
10
Sevilla
11
15
Klub
D
P
1
Napoli
10
25
2
Inter
10
21
3
Atalanta
10
19
4
Fiorentina
10
19
5
Lazio
10
19
6
Juventus
10
18
7
Udinese
10
16
8
Milan
9
14
9
Torino
10
14
10
Roma
10
13
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X