Persebaya Surabaya mampu bangkit dan berkembang pesat. Hal ini tak lepas dari peran serta pemerintah pusat dalam rangka memajukan sepak bola di Tanah Air.
Tercatat problematika yang beberapa tahun melanda PSSI berhasil diselesaikan pada era kepemimpinan Presiden Joko Widodo.
Berkat kegigihan Menteri Pemuda dan Olahraga, Imam Nahrawi, Persebaya mulai menunjukkan kualitas permainannya di kancah persepakbolaan Tanah Air.
"Persebaya bisa kembali berkompetisi di liga resmi PSSI berkat Presiden Joko Widodo," kata Dahlan Iskan, selaku pemilik Jawa Pos yang merupakan pemegang saham terbanyak PT Persebaya Indonesia di Graha Pena pada Minggu (8/10/2017).
(Baca juga: Klub Liga 2 Ini Siap Gugat PSSI dan PT LIB Senilai 11 Miliar Rupiah!)
Pendiri salah satu media massa terbesar di Indonesia yang menguasai 70 persen saham PT Persebaya Indonesia tersebut mengatakan, dua kali Indonesia berganti presiden, tetapi tak ada satu pun yang mampu mengurai benang masalah yang terjadi di kepengurusan PSSI.
“Sampai Pak Jokowi akhirnya menjabat Presiden, masalah PSSI pun teratasi,” ujar Dahlan saat menerima kunjungan Presiden Jokowi di Graha Pena, Jalan Ahmad Yani, Surabaya.
Hasilnya, Persebaya bisa kembali berkompetisi di liga resmi PSSI, meski harus berlaga pada level Liga 2.
Dahlan juga menyebut, sebelumnya selama delapan tahun terakhir, Persebaya tidak diakui PSSI.
Mantan Menteri BUMN ini juga menyampaikan terima kasih berkat keberhasilan Presiden Jokowi menyelesaikan konflik di tubuh PSSI.
Editor | : | Estu Santoso |
Sumber | : | jatim.tribunnews.com |
Komentar