Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

United Army Bekasi: Hasil yang Mengecewakan, tetapi Masih Bisa Diterima

By Verdi Hendrawan - Sabtu, 14 Oktober 2017 | 22:33 WIB
Anggota United Army Bekasi yang ikut meramaikan acara nonton bareng bersama Indovision dan beIN Sport di AD Studio, Cilandak Barat, Jakarta Selatan, pada Sabtu (14/10/2017).
VERDI HENDRAWAN / BOLASPORT.COM
Anggota United Army Bekasi yang ikut meramaikan acara nonton bareng bersama Indovision dan beIN Sport di AD Studio, Cilandak Barat, Jakarta Selatan, pada Sabtu (14/10/2017).

Manchester United hanya mampu meraih hasil imbang 0-0 saat bertandang ke Stadion Anfield untuk menantang Liverpool pada Sabtu (14/10/2017).

Hasil ini tentu sangat mengecewakan, baik bagi pendukung Liverpool maupun Manchester United.

Terlebih, hasil ini juga mengancam terciptanya jarak antara Manchester United dan Manchester City untuk kali pertama sejak kedua memimpin liga bersama-sama dengna poin sama.

Meski mengecewakan, tetapi hasil ini ternyata masih bisa diterima. Hal ini diungkapkan oleh koordinator United Army regional Bekasi, Mochamad Ferdy Dalasran.

Pemuda berusia 21 tahun ini mengaku kecewa. Bukan hanya dengan hasil akhirnya, juga permainan Manchester United.

Ferdy kecewa performa Manchester United menurun akibat cederanya beberapa pemain yang tengah bersinar, seperti Paul Pogba dan Marouane Fellaini.

(Baca Juga: Liverpool Vs Manchester United - Jadi Pahlawan, Netizen Langsung Serbu Akun Instagram David De Gea)

"Kalau boleh jujur saya kurang puas. Manchester United terlalu bermain aman dan tidak mau menyerang lebih banyak lagi, walaupun semua ini baru di awal musim," kata Ferdy kepada BolaSport.com.

"Namun, hal ini wajar karena banyak pemain Manchester United yang lagi bagus-bagusnya kini sedang cedera. Pogba yang sedang berada di puncak performa kini harus cedera dan Fellaini yang juga tampil hebat menggantikan Pogba, kini bernasib sama. Jadi, hasil ini masih bisa diterima," tuturnya.

Kendati performa Manchester United kini tengah menurun, Ferdy mengaku optimistis kemenangan akan kembali diraih Setan Merah, terutama di laga Liga Inggris berikutnya kontra Huddersfield Town.


Editor : Weshley Hutagalung
Sumber : BolaSport.com
REKOMENDASI HARI INI

Hasil dan Klasemen Liga Inggris - Man City Tumbang, Puncak Menjauh 5 Langkah

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
6
15
2
Man City
6
14
3
Arsenal
6
14
4
Chelsea
6
13
5
Aston Villa
6
13
6
Fulham
6
11
7
Newcastle
6
11
8
Tottenham
6
10
9
Brighton
6
9
10
Nottm Forest
6
9
Klub
D
P
1
Borneo
10
21
2
Persebaya
10
21
3
Persib
10
20
4
Bali United
10
20
5
Persija Jakarta
10
18
6
Arema
11
18
7
PSM
11
18
8
PSBS Biak
10
15
9
Persik
10
15
10
Persita
10
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
36
2
Atlético Madrid
14
29
3
Real Madrid
12
27
4
Villarreal
12
24
5
Girona
14
21
6
Mallorca
14
21
7
Osasuna
13
21
8
Athletic Club
13
20
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
13
18
Klub
D
P
1
Napoli
10
25
2
Inter
10
21
3
Atalanta
10
19
4
Fiorentina
10
19
5
Lazio
10
19
6
Juventus
10
18
7
Udinese
10
16
8
Milan
9
14
9
Torino
10
14
10
Roma
10
13
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X