Sebagai pemanasan jelang GP Valencia, MotoGP membuat kilas balik tentang kisah persaingan perebutan titel juara yang ditentukan di seri terakhir.
Hal itu bukannya tanpa alasan mengingat di musim ini kejadian serupa kembali terulang.
Adalah Marc Marquez dan Andrea Dovizioso yang menjadi aktor utama pada persaingan piala kejuaraan MotoGP 2017.
Jika melihat sejarahnya, terhitung sudah 16 kali penentuan juara ditentukan di seri terakhir.
(Baca Juga: Inilah Kemenangan Terindah Andrea Dovizioso Musim Ini)
Bagian menariknya adalah pada dua kilas balik terakhir nama Valentino Rossi selalu menjadi tokoh yang menderita kekalahan.
Nah, kedua postingan soal kekalahan Rossi menjadi yang terbanyak mendapat respon dari para penggemar.
Pada postingan pertama soal kekalahan Rossi dan Hayden di MotoGP musim 2006 hingga saat ini telah mendapat 237.579 like dan 890 komentar.
Hal yang wajar mengingat sang pemenang, Nicky Hayden, telah tiada akibat kecelakaan saat bersepeda.
(Baca Juga: MotoGP Valencia 2017 - Serba Merah Bikin Tim Aprilia Tampil Beda)
Sedangkan di postingan yang kedua komentarnya lebih dramatis.
Postingan tersebut mengingatkan kembali kegagalan Rossi meraih piala kesepuluhnya di ajang MotoGP karena start dari posisi paling belakang.
Insiden di Malaysia dua tahun silam menjadi penyebabnya.
Kala itu Rossi dinyatakan bersalah usai alami insiden dengan Marc Marquez sehingga membuat The Doctor harus start di posisi paling buncit.
Sebelumnya Rossi menuduh Marc Marquez sengaja menahannya untuk membantu Lorenzo mengejar perolehan poinnya.
(Baca Juga: MotoGP Valencia 2017 - Jangan Lupakan Dani Pedrosa!)
Meski Marc Marquez membantah hal tersebut dan Rossi juga telah melupakannya, tetapi insiden tersebut masih menjadi perdebatan di antara para penggemar.
Fans Valentino Rossi nampaknya masih menganggap jika kemenangan Lorenzo merupakan hal yang memalukan bagi MotoGP.
Berikut BolaSport.com merangkum beberapa komentar netizen pada postingan tersebut:
"Hal paling memalukan dr MotoGP," tulis akun @aryodseto.
"Konspirasii," tulis akun @wibyfernanda.
"2015 was MafiaGp, not motoGp...," tulis akun @mikyontheroad.
"Luka lama terbuka kembali #forzavale," tulis akun @friedagirik.
Hingga berita ini ditulis postingan tersebut telah mendapat 56.285 like dan 346 komentar.
Editor | : | Ignatius Wijayatmo |
Sumber | : | instagram.com/motogp |
Komentar