Kepastian kapan digelarnya pertandingan antara PSIS Semarang melawan Persebaya Surabaya nampaknya sedang menunggu hasil rapat.
Ketidakpastian jadwal grup Y ini tak hanya ditunggu oleh para pemain kedua belah pihak.
Namun, suporter keduanya pun demikian, tak terkecuali suporter PSIS Semarang, Snex.
Salah satu anggota Snek bernama Susi, mengatakan bahwa pihaknya sedang mengadakan rapat untuk menentukan kelanjutan bagaimana sikap yang diambil dari pihak Snex.
Baca Juga: Anniversary ke-5 Tahun, Milanisti Kudus akan Tour ke Jawa Timur dan Lakukan Hal Sensasional Ini
Susi menyampaikan bahwa hasil dari rapat mereka adalah menunggu kepastian dari rapat PT Liga Indonesia Baru dengan Executive Committee (Exco).
"Hasil komunikasi dengan ofisial PSIS yang sekarang lagi di kantor PSSI, kami diminta menunggu hasil rapat PT LIB dengan Exco."
"Kami disuruh nunggu kabar dari ofisial PSIS sampai siang ini pukul 14.00 WIB," kata Susi dikutip BolaSport.com dari Tribun Jateng.
Baca Juga: Sikapi Carut-marut Kompetisi Liga 1 dan 2, Menpora Terbitkan Surat untuk PSSI
Semoga segera ada kabar gembira mengenai laga PSIS Semarang kontra Persebaya Surabaya yang diundur dari jadwal sebelumnya.
Editor | : | Nina Andrianti Loasana |
Sumber | : | jateng.tribunnews |
Komentar