Koordinator Wilayah (Korwil) Jak Cikarang, Dzhawa, menginginkan kasus meninggalnya Rizal Yanwar Saputra diusut tuntas.
The Jak yang meninggal merupakan anggota Jak Cikarang, Rizal Yanwar Saputra.
Rizal Yanwar Saputra, meninggal dunia seusai pulang menyaksikan laga pamungkas Persija Jakarta atas Bhayangkara FC pada Liga 1 musim 2017.
Selain korban jiwa, terdapat juga korban luka-luka.
Namun, Rizal Yanwar Saputra tidak dapat diselamatkan dan meninggal di tempat akibat pendarahan yang berlebih karena luka bacok yang dialami.
(Baca Juga: Satu Anggota The Jakmania Meninggal Dunia)
Melihat para korban, Dzhawa pun menyampaikan harapan sekaligus tuntutannya.
"Saya ingin kasus ini diusut tuntas. Pelaku sudah keterlaluan, tindakan itu sangat tidak manusiawi," kata Dzhawa kepada BolaSport.com.
Beberapa angggota Jak Cikarang menjadi korban pengeroyokan yang dilakukan oleh oknum-oknum suporter tidak bertanggung jawab dan genk motor XTC.
Korban luka-luka pun masih mengalami trauma berat pasca kejadian dan belum bisa memberikan keterangan.
Editor | : | Estu Santoso |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar