Suporter PSMS Medan bertekad akan tetap mengawal tim kebanggannya untuk berlaga pada babak semifinal Liga 2 nanti.
Sebagian dari suporter PSMS sudah ada yang lebih dulu berangkat ke Bandung. Rencananya masih akan ada lagi yang berangkat ke Bandung.
Seperti kelompok suporter Kampak FC, mereka juga akan menuju ke Bandung.
Meski tidak bisa memberangkatkan semua anggotanya, mereka juga memiliki basis suporter di wilayah sekitar Bandung.
Setidaknya bisa membantu perjuangan PSMS Medan pada semifinal nanti.
"Kalau dari Kampak FC, kawan-kawan sudah away sejak delapan besar kemarin. Saat ini masih menetap di Bekasi dan Jabotabek. Kampak Van Java ada sekitar 23 orang yang berangkat dari delapan besar. Dan tadi pagi juga teman-teman sudah menyusul ke sana naik kapal laut sekitar 18 orang," kata Ketua Kampak FC, M Faisal, Selasa (21/11/2017).
Meski demikian, Faisal mengaku jika ia tidak bisa menggerakkan seluruh anggotanya untuk mendukung tim Ayam Kinantan.
(Baca juga: Penemu Bakat Aubameyang dan Lewandowski, Gabung ke Arsenal Bulan Depan)
Sebab ia menilai perjalanan ke Bandung, akan banyak memakan biaya lebih.
Dia berharap, Pemerintah Kota Medan terbuka hati untuk membiayai kelompok suporter PSMS untuk diberangkatkan ke Bandung.
Editor | : | Bagas Reza Murti |
Sumber | : | medan.tribunnews.com |
Komentar