Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Kaleidoskop Berita Duka Sporter 2017 - Nyawa Melayang Menghiasi Wajah Sepak Bola Indonesia, Kesedihan Tersebar Dimana-mana

By Christina Kasih Nugrahaeni - Sabtu, 16 Desember 2017 | 15:08 WIB
Ricko Andrean
@Persib
Ricko Andrean

Sepak bola Indonesia musim 2017, diwarnai duka mendalam dari suporter.

Suporter yang berjuang demi klub kebanggaan harus kehilangan nyawanya.

Dari pertikaian hingga kecelakaan, suporter-suporter tersebut harus meregang nyawa. Bahkan ada yang salah alamat.

1. Ferdian Vikri, 26 Maret 2017

Ferdian Vikri merupakan seorang supoter Persita yang meninggal karena mengalami penusukan di Jalan KH. Hasyim Azhari depan Gang Pentil, Kelurahan Buaran Indah, Kecamatan Tangerang, Kota Tangerang.

(Baca Juga: PSSI Sediakan 4 Tiket di Laga Indonesia Vs Islandia, Ini Syaratnya!)

Sempat dibawa ke IGD Rumah Sakiy Husada Insani, Ferdian Vikri meninggal dunia akibat luka tusuk di bagian dada dan pergelangan tangannya.

Usai pertandingan Persita kontra Sukadiri, suporter Persita dihadan oleh massa di sekitar tempat kejadian perkara dan akhirnya merenggut korban jiwa.

2. Agus Suistyo, 18 Mei 2017

Agus Sulistyo merupakan seorang suporter PSIM Yogyakarta.

Nyawa Agus melayang akibat jatuh dari tembok tribun Stadion Sultan Agung Bantul, Yogyakarta.

Kecelakaan tersebut menimpanya saat pertandingan PSIM Yogyakarta kontra Persebaya Surabaya.

Agus dan suporter lainnya nekat memanjat tribun penonton yang kemudian membuatnya jatuh dan terluka pada bagian kepalanya.

Sempat dibawa ke rumah sakit, namun nyawanya tidak tertolong akibat luka serius di bagian kepala.

3. Agen Astrava, 21 Mei 2017

Suporter Persija Jakarta ini tewas akibat dikeroyok usai menyaksikan laga Macan Kemayoran kontra Bali United.

Daerah Bulak Kapal menuju Cikarang menjadi tempat kejadian perkara oleh oknum suporter yang tidak teridentifikasi.

4. Ardi Prasetyo, 12 Juni 2017

Kala mendukung PPSM Magelang yang melawan PSIM Yogyakarta, Ardi Prasetyo terjatuh dari tribun penonton Stadion Moch. Soebroto, Magelang.

Diduga posisi korban tidak seimbang saat menoleh karena dipanngil temannya.

Tidak ada batas atau pagar di tribun penonton dengan ketinggian sekitar 8 meter membuat korban jatuh langsung ke lantai dasar luar stadion.

Ardi Prasetyo mengalami luka sobek di dahi, luka parah di kepala dan betis kaki kanan.

Namun, nyawa korban tidak terselamatkan meski sempat mendapatkan perawatan intensif di RSI Magelang.

5. M. Nur Ananda, 23 Juli 2017

Bukan suporter, melainkan hanya warga biasa, M. Nur Ananda harus kehilangan nyawanya akibat ulah suporter sepak bola asal Sleman yang melintas di Temanggung usai Persibas vs PSS di Stadion Satria.

M. Nur Ananda merupakan pekerja bagian gudang dari distributor cabai dan sayur-sayuran.

Ananda harus meregang nyawa setelah ditusuk pada bagian punggung hingga tembus ke bagian dada.

6. Ricko Andrean, 27 Juli 2017

Ricko Andrean adalah suporter Persib Bandung yang dikeroyok hingga tewas dalam laga Persib vs Persija di Stadion Gelora Bandung Lautan Api, (22/8/2017).

Saat kejadian, Ricko tengah mencoba menolong salah satu penonton yang dianggap suporter Persija kala dikeroyok oknum Bobotoh.

Ricko justru dianggap rekan korban hingga akhirnya dikeroyok hingga mengalami gegar otak.

Pria berusia 19 tahun ini sempat koma selama 5 hari di rumah sakit sebelum akhirnya meninggal dunia pada Kamis, (27/07/2017).

7. Catur Yuliantono, 2 September 2017

Nyawa Catur Juliantono, penggemar olahraga dan pendukung setia Timnas Indonesia, melayang akibat petasan suar atau flare, yang diluncurkan dari tribun selatan Stadion Patriot Candra Baga Bekasi, Jawa Barat.

Saat kejadian Catur dan keluarga duduk menonton di tribun timur saat laga timnas Indonesia melawan kesebelasan Fiji.

Saat pertandingan berakhir, seorang penonton menyalakan petasan flare yang ia selundupkan ke dalam stadion tersebut.

Namun petasan Flare itu justru mengarah ke Tribun Timur tempat Catur berada dan langsung menghantam kepalanya.

Catur tewas dalam perjalanan ke rumah sakit karena perdarahan dan luka bakar di bagian kepala.

8. Banu Rusman, 12 Oktober 2017

Banu Rusman tewas akibat Kerusuhan yang terjadi pada akhir pertandingan babak 16 besar Liga 2 antara Persita Tangerang melawan PSMS Medan, Rabu (11/10/2017).

Kedua kubu suporter saling berseteru usai laga yang dimenangi PSMS dengan skor tipis 1-0 di Stadion Mini Persikabo, Bogor.

Keributan berawal masuknya suporter Persita ke dalam lapangan untuk melakukan protes ke manajemen terkait kegagalan tim kesayangan mereka lolos ke babak perempat final.

Lantaran ada lemparan dari bangku penonton, keributan pun terjadi dan tak bisa dihindari.

Banu adalah salah satu suporter Persita yang mendapat serangan brutal dari oknum pendukung PSMS usai laga.

Kebanyakan korban dari kubu Persita dibawa ke RSUD Cibinong dan juga ke PMI Cibinong, Bogor.

Banu Rusman, mengembuskan nafas terakhir di rumah sakit, Kamis (12/10/2017).

9. Rizal Yanwar Saputra, 12 November 2017

Rizal Yanwar Saputra tewas akibat pengeroyokan yang dilakukan oleh oknum Viking usai laga Persija Jakarta kontra Bhayangkara FC, Minggu (12/11/17).

Kejadian bermula saat Korlap Viking Pelaukan dan Viking Tanggul meminta anggota berkumpul di kampung Pelaukan dan mencegat anggota The Jak.

Tugu perbatasan Desa Karang Asih dan Desa Sukaraya menjadi tempat pilihan awal komunitas tersebut.

Namun, pihak kepolisian pun berhasil membatalkan rencana awal tersebut.

Dibatalkan oleh pihak kepolisian, dua orang anggota Viking menyamar menjadi anggota The Jak dengan menggunakan kaos identitas suporter Persija itu.

Setelah target melintas di tempat kejadian perkara (TKP), dua orang yang menyamar pun berteriak dan Viking yang menunggu langsung mengeroyok korban.

Salah satu tersangka membacok korban yang kemudian jatuh di jalan.

Tak cukup dengan bacokan, tersangka lainnya pun mengeroyok korban hingga jatuh dan terkapar berlumuran darah di jalan.

Setelah korban terkapar, komunitas tersebut membubarkan diri.

Pihak kepolisian yang mengawal The Jak pun membawa korban ke Rumah Sakit Bhakti Husada, namun korban dinyatakan meninggal di TKP.

Polres Metro Bekasi telah menangkap empat pelaku, sementara dua pelaku lainnya, Korlap Viking Pelaukan dan Korlap Viking Tanggul masih dalam pencarian.

10. Rachmat Amin, 10 Desember 2017

Rachmat Amin merupakan seorang anggota Bonek Juanda.

Rachmat Amin meninggal saat hendak menuju ke Stadion Gelora Bung Tomo untuk menyaksikan laga Persebaya Surabaya kontra PSS Sleman dalam ajang Celebration Game.

Jalanan utama yang padat dan macet, membuat banyak suporter memilih untuk melewati daerah tambak yang ada di sekitar stadion tersebut.

Namun, Rachmat Amin harus kehilangan nyawanya karena tergelincir saat melewati area tersebut.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Nina Andrianti Loasana
Sumber : BolaSport.com
REKOMENDASI HARI INI

Tak Mau Balas Dendam, PSSI Pastikan Arab Saudi Dapat Sambutan Terbaik Saat Bertandang ke Markas Timnas Indonesia

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
6
15
2
Man City
6
14
3
Arsenal
6
14
4
Chelsea
6
13
5
Aston Villa
6
13
6
Fulham
6
11
7
Newcastle
6
11
8
Tottenham
6
10
9
Brighton
6
9
10
Nottm Forest
6
9
Klub
D
P
Klub
D
P
1
Barcelona
12
33
2
Real Madrid
11
24
3
Atlético Madrid
12
23
4
Villarreal
11
21
5
Osasuna
12
21
6
Athletic Club
12
19
7
Real Betis
12
19
8
Mallorca
12
18
9
Rayo Vallecano
11
16
10
Celta Vigo
12
16
Klub
D
P
1
Napoli
10
25
2
Inter
10
21
3
Atalanta
10
19
4
Fiorentina
10
19
5
Lazio
10
19
6
Juventus
10
18
7
Udinese
10
16
8
Milan
9
14
9
Torino
10
14
10
Roma
10
13
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X