Andie Peci memberikan apresiasi kepada Bonek atas aksinya di Taman Bungkul Surabaya, Minggu (17/12/17).
Bonek melakukan pemanasan aksi bela transfer matching system (TMS) Persebaya Surabaya yang dipakai oleh Bhayangkara FC.
Tuntutan dan ultimatum dari bonek dilayangkan kepada Bhayangkara dan PSSI.
Bonek menuntut PSSI untuk segera mengembalikan TMS milik Persebaya Surabaya paling lambat pada Rabu (20/12/17).
Acara tersebut dihadiri oleh kawanan bonek yang menghijaukan wajah Taman Bungkul.
(Baca Juga: TMS Belum Kembali ke Persebaya Surabaya, Bonek Jabodetabek Layangkan Pesan kepada Bhayangkara FC)
Tak sedikiti bonek yang datang dalam aksi tersebut. Baik pria maupun wanita, dewasa maupun anak-anak, mereka semua datang untuk menuntut TMS dikembalikan.
Aksi tersebut pun menuai apresiasi dari pentolan bonek, Andie Peci.
Dilansir BolaSport.com dari akun Twitter Andie Peci, ia menyampaikan ucapan terima kasih kepada semua bonek yang berpartisipasi dalam aksi tersebut.
Andie Peci juga mengajak bonek untuk bersama-sama menunggu TMS tersebut dikembalikan kepada klub berjuluk Bajol Ijo pada Rabu (20/12/17).
Terima kasih utk semuanya
— Andie Peci (@AndiePeci) December 17, 2017
yg secara sukarela ikut pemanasan aksi Bela TMS Persebaya
Kita tunggu bersama² rabu, 20 Des 2017
*Arek Bonek 1927* pic.twitter.com/21vVyWCgrd
Editor | : | Nina Andrianti Loasana |
Sumber | : | twitter.com/AndiePeci |
Komentar