Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Andik Vermansah Unggah Kata Bijak, Netizen: Ditunggu Klarifikasinya

By Christina Kasih Nugrahaeni - Senin, 22 Januari 2018 | 14:38 WIB
Andik Vermansah
INSTAGRAM/ANDIKVERMANSAH
Andik Vermansah

Netizen menanti klarifikasi dari Andik Vermansah usai sang pemain mengunggah kata bijak di akun Instagram miliknya.

Andik Vermansah mengunggah kata-kata bijak di Instagram miliknya setelah Persebaya Surabaya mengunggah surat terbuka dari presiden klub, Azrul Ananda.

Azrul Ananda sebelumnya memberikan surat terbuka terkait negosiasi transfer Andik yang dianggap alot.

Dalam surat terbuka tersebut, Azrul menuturkan jika pihak Andik menekankan soal angka, namun tidak ada titik temu dengan Persebaya Surabaya pada angka yang diminta.

Selain itu, Azrul menuturkan Andik membatalkan janji temu dengan alasan sudah ada janji dengan pihak dari Malaysia.

(Baca Juga: Negosiasi Alot, Presiden Persebaya Terbitkan Surat Terbuka Terkait Transfer Andik Vermansah)

Tak berselang lama setelah surat terbuka tersebut diunggah di akun Twitter klub berjuluk Bajol Ijo, Andik pun mengunggah foto.

Dalam foto tersebut, Andik terlihat sedang mengenakan seragam timnas Indonesia.

Pesepakbola asal Jember itu pun mengunggah foto dengan caption: 'Bisikan dari ibu sejak kecil jangan sampai kau menjelek-jelekkan seseorang atau menceritakan aib seseorang. Pasrahkan saja semua kepada Sang Pencipta. Karena kalau kita mati yang susah dibawa ke akhirat adalah pemaafan dari seseorang apa bila kamu melukai dia.'

Netizen pun ramai berkomentar di unggahan tersebut.

Sebagian besar netizen menanti klarifikasi dari Andik Vermansah.

  • @fadnurdiansyah: "@andikvermansah buruan klarifikasi. Orang-orang seperti ini karena sangat mengharapkan Anda di Persebaya. Klarifikasi lah, enggak usah kode-kodean. Saya tunggu, Ndik."
  • @ajialvian: "Menurut saya tidak etis Persebaya dan Andik memberikan pernyataan resmi melalui media sosial tanpa melakukan klarifikasi dari dua arah dan terkesan menyudutkan salah satu pihak."
  • @ros.alrasyid: "@andikvermansah sabar saudara, ditunggu klarifikasinya. Kalau bonek ya tetap bonek."
  • @cikaputri230: "Klarifikasi buruan mas."
  • @affandiachmad3: "Sudah jangan berkoar-koar, kalian semua itu tidak tahu. Lebih baik diam semua nunggu klarifikasi."
  • @sublimate.co: "Kami pun sadar Anda megabintang, jika memang ada statement yang Anda anggap memojokkan, silahkan buat klarifikasi mas."
  • @ridwanmuchamad_: "Sudah saudara jangan saling memojokkan siapapun. Tunggu klarifikasi yang kuat."
  • @agoswani200: "Saya tunggu Cak klarifikasinya. Dengan lapang dada bonek jika keputusan pasti dari Anda. Semoga sukses terus Cak Andik, salam satu nyali, wani."
  • @putra.mahendra.7: "@andikvermansah ditunggu klarifikasinya Cak. Salam satu nyali, wani."


Editor : Stefanus Aranditio
Sumber : instagram.com/andikvermansah
REKOMENDASI HARI INI

Hasil dan Klasemen Liga Inggris - Man City dan Arsenal Ternoda, Liverpool Selamat dari Neraka

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
6
15
2
Man City
6
14
3
Arsenal
6
14
4
Chelsea
6
13
5
Aston Villa
6
13
6
Fulham
6
11
7
Newcastle
6
11
8
Tottenham
6
10
9
Brighton
6
9
10
Nottm Forest
6
9
Klub
D
P
Klub
D
P
1
Barcelona
11
30
2
Real Madrid
11
24
3
Villarreal
11
21
4
Atlético Madrid
11
20
5
Mallorca
12
19
6
Athletic Club
11
18
7
Real Betis
11
18
8
Osasuna
11
18
9
Rayo Vallecano
11
16
10
Sevilla
11
15
Klub
D
P
1
Napoli
10
25
2
Inter
10
21
3
Atalanta
10
19
4
Fiorentina
10
19
5
Lazio
10
19
6
Juventus
10
18
7
Udinese
10
16
8
Milan
9
14
9
Torino
10
14
10
Roma
10
13
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X