Salah satu bonek asal Gresik, memberikan pengakuan terkait koreografi raksasa pada laga Persebaya Surabaya kontra Arema FC pekan lalu.
Pada derbi Jawa Timur tersebut, Bonek menunjukkan kreativitasnya di Stadion Gelora Bung Tomo (GBT).
Beragam koreografi ditampilkan oleh Bonek dalam menyambut duel sengit antara Persebaya dan Arema.
Dilansir BolaSport.com dari Tribun Jatim, ada satu pengakuan dari Bonek Gresik yang turut membantu pembuatan koreografi tersebt.
Menurut Bonek yang enggan disebutkan namanya itu, koreografi tersebut dibuat dengan penuh pengorbanan dan perjuangan.
(Baca Juga: Ini Tujuan Bigreds IOLSC Turut Ambil Bagian Bagi Owen McVeigh Foundation)
"Di sini kami murni dukung Persebaya, loyalitas dan totalitas itu dedikasi kami," ujarnya kepada Tribun Jatim yang dikutip BolaSport.com.
Ia pun rela tidak masuk kerja demi membuat koreografi yang memerlukan waktu pembuatan cukup lama.
Keberhasilan Persebaya merebut tiga poin dari Arema pun disyukuri oleh Bonek tersebut.
"Alhamdulillah nggak sia-sia, pagi-siang-malam, kami rela tidak masuk kerja saat itu," imbuhnya.
Editor | : | Taufan Bara Mukti |
Sumber | : | jatim.tribunnews..com |
Komentar