Rentetan kekalahan yang diderita Bali United terus mendapat kecaman dari para fan klub asal Pulau Dewata itu, Semeton Dewata.
Paling anyar, Bali United mengalami kekalahan 1-3 dalam laga tandang kontra Mitra Kukar pada pekan kedelapan Liga 1.
Dalam kurun waktu 16 hari, Serdadu Tridatu, julukan Bali United, mengalami empat kali kalah beruntun.
Kekalahan itulah yang membuat fan klub ini merasa geram dengan penampilan Bali United.
(Baca juga:Aremania Catat Ini! Panitia Hanya Cetak 2000 Lembar Tiket Pertandingan Bali United Vs Arema FC)
Seperti dilansir BolaSport.com dari laman Tribun Bali, pola permaian Serdadu Tridatu sudah mulai banyak terbaca lawan pada Liga 1 2018.
Pentolan fan Basudewa Curva Sud Dewata, Anjelo Santika pun angkat bicara dan mendesak tim pelatih Bali United perlu dilakukan evaluasi.
"Bali United harus berbenah, bila perlu ada reformasi total di tubuh klub," ucap Anjelo.
(Baca juga:Kembali Main di Depan Bobotoh, Ini Kesan dari Hilton Moreira)
Anjelo juga enggan jika Widodo Cahyono Putro harus diberhentikan sebagai pelatih kepala Bali United.
"Kalau menurut saya, WCP (inisial Widodo) tetap dipertahankan dan perlu direformasi adalah pembantunya," katanya.
Editor | : | Estu Santoso |
Sumber | : | Tribun-bali.com |
Komentar