Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Persis Solo Bebas dari Predikat Tim Musafir, Pasoepati Harapkan Naik Kasta

By Christina Kasih Nugrahaeni - Rabu, 4 Juli 2018 | 09:17 WIB
Pasoepati tribune Selatan saat memberikan dukungan kepada Persis Solo yang menjamu Perserang Serang di Stadion Manahan Solo, Selasa (15/5/2018).
CHRISTINA KASIH/BOLASPORT.COM
Pasoepati tribune Selatan saat memberikan dukungan kepada Persis Solo yang menjamu Perserang Serang di Stadion Manahan Solo, Selasa (15/5/2018).

Setelah hampir mendapatkan predikat tim musafir karena proses renovasi Stadion Manahan, Persis Solo kini bisa bernafas lega.

Sebelumnya, Persis Solo memang sempat dikabarkan akan pindah kandang karena ada rencana renovasi Stadion Manahan.

Stadion terbesar di Kota Solo itu kabarnya akan dibangun menyerupai model Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK).

Rencana tersebut mulanya akan dieksekusi pada awal Juni 2018.

Adanya rencana tersebut membuat Persis harus mencari kandang sementara dalam mengarungi kompetisi Liga 2 2018.

Stadion Wilis, Madiun pun digadang-gadang menjadi markas sementara bagi Persis.

(Baca Juga: Keganasan Jimat Merah Inggris, Kolombia Giliran Jadi Korban)

Namun, bulan Juni sudah lewat, stadion yang sempat menjadi venue delapan besar Piala Presiden 2018 itu masih tetap berdiri kokoh.

Bahkan, manajer Persis, BM Anjasmara, menuturkan jika skuat Laskar Sambernyawa itu bisa menggunakan Stadion Manahan hingga Oktober 2018.

Urungnya proses penyulapan Stadion Manahan menjadi mini SUGBK pun disambut baik oleh Presiden Pasoepati, Aulia Haryo Suryo.

Rio menginginkan menetapnya tim berjulukan Laskar Sambernyawa di Stadion Manahan itu bisa menjadi motivasi untuk naik kasta.

"Semoga ini bisa menjadikan semangat dan motivasi tim Persis Solo untuk meraih target naik kasta ke Liga 1 bisa tercapai di musim ini," kata Rio kepada BolaSport.com, Rabu (4/7/2018).

Agenda paling dekat bagi Persis setelah libur lebaran dan kompetisi yakni menjamu Cilegon United pada laga lanjutan Liga 2 2018 pekan keenam di Stadion Manahan, Rabu (4/7/2018) pukul 15.30 WIB.

(Baca Juga:[POPULER] Keinginannya Terpenuhi, Jose Mourinho Patut Berterima Kasih kepada Brasil )

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Kautsar Restu Yuda
Sumber : BolaSport.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
16
39
2
Chelsea
17
35
3
Arsenal
17
33
4
Nottm Forest
17
31
5
Bournemouth
17
28
6
Aston Villa
17
28
7
Man City
17
27
8
Newcastle
17
26
9
Fulham
17
25
10
Brighton
17
25
Klub
D
P
1
Persebaya
16
37
2
Persib
15
35
3
Persija Jakarta
16
28
4
PSM
16
27
5
Borneo
16
26
6
Dewa United
16
25
7
Arema
16
25
8
Bali United
15
24
9
Persik
16
24
10
Persita
16
24
Klub
D
P
1
Atlético Madrid
18
41
2
Real Madrid
18
40
3
Barcelona
19
38
4
Athletic Club
19
36
5
Villarreal
18
30
6
Mallorca
19
30
7
Real Sociedad
18
25
8
Girona
18
25
9
Real Betis
18
25
10
Osasuna
18
25
Klub
D
P
1
Atalanta
17
40
2
Napoli
17
38
3
Inter
16
37
4
Lazio
17
34
5
Fiorentina
16
31
6
Juventus
17
31
7
Bologna
16
28
8
Milan
16
26
9
Udinese
17
23
10
Roma
17
19
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
508
2
F. Bagnaia
498
3
M. Marquez
392
4
E. Bastianini
386
5
B. Binder
217
6
P. Acosta
215
7
M. Viñales
190
8
A. Marquez
173
9
F. Morbidelli
173
10
F. Di Giannantonio
165
Close Ads X