Bobotoh memberikan respon terkait ancaman pelatih Persib Bandung, Roberto Carlos Mario Gomez.
Dilansir BolaSport.com dari Tribun Jabar, Mario Gomez memberi ancaman akan meninggalkan Persib Bandung.
Ancaman tersebut terkait permintaan kenaikan gaji dan bonus yang disampaikan oleh Mario Gomez.
(Baca Juga: Belum Genap Sebulan Kedatangan Ronaldo, Juventus Sudah Samai Hasil Penjualan Jersey Satu Musim Penuh)
Jika permintaan tersebut tidak dipenuhi oleh manajemen Persib Bandung, pelatih asal Argentina mengancam akan meninggalkan tim berjulukan Maung Bandung.
Permintaan Mario Gomez juga menjadi sorotan oleh Bobotoh yang tergabung dalam Flower City Casual (FCC), Arlan Siddha.
Bagi Arlan, wajar jika pelatih berusia 61 tahun itu diberikan apresiasi atas kerja kerasnya membawa tim dari Kota Kembang ke puncak klasemen sementara Liga 1 2018.
"Mario Gomez bersama tim memang harus diapresiasi oleh manajemen. Jangan sampai masalah ini merugikan Persib, amit-amit kalau sampai kejadiannya seperti Sriwijaya FC," kata Arlan kepada Tribun Jabar.
(Baca Juga: Piala AFF U-16 - Dibanding Malaysia, Laos Lebih Berpeluang Tantang Indonesia di Semifinal)
Ditambahkan oleh pentolan FCC itu, manajemen perlu untuk memberikan kepantasan bagi juru taktik Persib.
"Masalah ini harus diperhatikan betul oleh manajemen. Kami sebagai Bobotoh tidak tahu berapa nilai kontrak Mario Gomez tapi memang perlu ada kepantasan, apa yang telah diraih Mario Gomez," tambahnya.
Editor | : | Ramaditya Domas Hariputro |
Sumber | : | TribunJabar.com |
Komentar