Persib Bandung akan menjamu Arema FC pada laga lanjutan Liga 1 2018 pekan ke-21 di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Kamis (13/9/2018).
Pertandingan tersebut merupakan laga perdana bagi Persib setelah pentas Asian Games 2018.
Menghadapi Arema FC, motivasi Persib pun bisa dikatakan cukup tinggi.
Bagaimana tidak, tim asuhan Roberto Carlos Mario Gomez itu mendapatkan hasil positif selama 20 pekan pekan pertandingan dan menjadi pemuncak papan klasemen sementara Liga 1 2018 dengan 35 poin.
(Baca Juga: The Jakmania Kembali Berikan Medali untuk Pemain Persija Jakarta)
Berlaga di kandang setelah libur panjang, tim berjulukan Maung Bandung itu akan didukung oleh para bobotoh.
Dilansir BolaSport.com dari situs Tribun Jabar, striker asing Persib Banung, Jonathan Bauman, menuturkan bahwa dukungan yang diberikan oleh bobotoh menjadi tambahan motivasi bagi skuat Pangeran Biru itu.
"Kehadiran bobotoh menjadi motivasi ekstra dan bukan hanya untuk menghadapi Arema FC saja, tetapi tim lain juga," kata Bauman kepada Tribun Jabar.
Editor | : | Firzie A. Idris |
Sumber | : | TribunJabar.com |
Komentar