Liverpool menjamu Paris Saint-Germain di Anfield Stadium, Rabu (19/9/2018) pada penyisihan babak grup Liga Champions 2018.
Laga tersebut berjalan cukup ketat. Saling serang pun dilakukan oleh Liverpool dan PSG.
PSG sempat menyamakan kedudukan 2-2 sebelum peluit panjang berbunyi.
Namun, takdir berkata lain. Liverpool berhasil menang 3-2 atas PSG setelah gol terakhir diceploskan pada menit 90+1.
(Baca juga: VIDEO - Mohamed Salah Banting Botol Usai Roberto Firmino Cetak Gol Kemenangan Liverpool atas PSG)
(Baca Juga: Persija Vs PSIS Berakhir Ricuh, Polisi Menembakkan Gas Air Mata)
Dilansir BolaSport.com dari akun Twitter milik Lamine, suporter yang datang ke Anfield Stadium memberikan respek terhadap hasil tersebut.
Mereka bahkan saling memberikan ucapan selamat melalui tepukan tangan yang menggema di kandang Liverpool itu.
Meski kalah, suporter PSG tetap berlapang dada untuk menerima hasil tersebut.
Begitu pun sebaliknya. Meski menang, suporter Liverpool tidak lantas jemawa atas kemenangan yang mereka raih.
The PSG and Liverpool Fans congratulating each other!
Thank You Liverpool for being so welcoming!
ALLEZ PARIS pic.twitter.com/Ut0TTuRKhm
— Lamine (@MLLoume) September 18, 2018
Editor | : | Bagas Reza Murti |
Sumber | : | twitter.com/MLLoume |
Komentar