Suporter Madura United, K-Conk Mania, menyambut kedatangan pendukung Persija Jakarta, The Jak Mania, menjelang pertandingan antara kedua tim di Stadion Gelora Ratu Pamelingan, Madura, Minggu (14/10/2018).
Sebuah pesan menyejukkan terjalin antara pendukung Persija Jakarta maupun Madura United.
Menjelang duel antara Madura United versus Persija Jakarta, K-Conk Mania menyambut dengan hangat kedatangan The Jak Mania
Sambutan hangat dari K-Conk Mania disampaikan melalui akun twitternya pada Kamis (11/10/2018).
(Baca juga: K-Conk Sumenep Tatap Laga Persib Vs Madura United Lewat Nobar)
Dalam statusnya, K-Conk Mania siap menyambut dengan baik suporter Persija selama menjalani away day ke Madura.
Pemain ke-12 milik Madura United itu juga mengungkapkan rasa terima kasih setelah sebelumnya disambut dengan baik saat bertandang ke Jakarta.
Monggo bang.
Silahkan kawan2 the Jak away ke Madura. Kami siap menyambut tamu kami dg baik. Krn toh waktu away ke Jakarta, kami selalu diperlakukan dg baik pula oleh kawan2 disana @InfokomJakmania .
Tertanda,
Divisi Humas & Agiprop
MABES K-CONK https://t.co/j07ft0xixM— MABES K-CONK (@KConk1Dhere) October 11, 2018
K-Conk Mania akan membalas kebaikan The Jak Mania saat melakukan kunjungan ke Madura pada partai pekan ke-25 Liga 1 2018 di Stadion Gelora Ratu Pamelingan, Madura, Minggu (14/10/2018).
(Baca juga: Semeton Dewata Batalkan Agenda Away ke Markas Arema FC, Kenapa?)
Sementara itu, prestasi Madura United cukup bagus setelah berhasil menempati posisi keempat klasemen Liga 1 2018 dengan koleksi 39 poin.
Klub berjulukan Sappeh Kerrab bahkan baru saja meraih kemenangan mengejutkan atas tuan rumah Persib 2-1 dalam pertandingan yang digelar di Stadion Batakan, Balikapapan, Selasa (9/10/2018).
Editor | : | Ardhianto Wahyu Indraputra |
Sumber | : | Twitter.com/@KConk1Dhere |
Komentar