Ketua umum The Jak Mania, Ferry Indrasjarief, mengaku masih belum tahu bagaimana untuk The Jak Mania yang tak memiliki tiket bisa menyaksikan pertandingan tim kebanggaannya.
Persija Jakarta akan dijamu oleh Bali United pada laga lanjutan pekan ke-33 Liga 1 2018 di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Minggu (2/12/2018).
Dituturkan oleh pria yang akrab disapa oleh Bung Ferry itu, ada enam ribu The Jak Mania yang datang ke Bali.
Namun, media officer Bali United menuturkan tiket untuk The Jak Mania hanya disediakan sebanyak 4.500 lembar dimana 2.000 lembar diakses melalui online.
Baca Juga:
- Djanur Ditodong Pertanyaan soal Pengaturan Skor Setibanya di Medan, Begini Jawabannya
- Mario Gomez Tak Muncul Saat Sesi Jumpa Pers Pra-pertandingan Persib Vs Persela
Dilansir BolaSport.com dari Warta Kota, Bung Ferry mengaku tidak tahu bagaimana nasib The Jak yang belum mendapatkan tiket.
"Kami hanya mendapatkan jatah sebanyak 2.500 tiket dari Bali United. Saya juga belum tahu bagaimana nantinya teman-teman The Jak Mania yang tidak mendapatkan tiket bisa masuk," kata Bung Ferry kepada Warta Kota.
Jika sesuai dengan regulasi, The Jak Mania sejatinya hanya bisa mendapatkan 1.100 lembar tiket mengingat kapasitas stadion berada di angka 22 ribu penonton.
Berkat negosiasi yang dilakukan, The Jak Mania bisa mendapatkan kuota melebihi regulasi.
Baca Juga:
- Wakil Sulsel Raih Juara Liga Liga Desa Nusantara 2018
- Hadapi Persib Bandung, Misi Persela Akhiri Liga 1 2018 dengan Manis Temui Kendala
Editor | : | Bagas Reza Murti |
Sumber | : | wartakota.tribunnews.com |
Komentar