Asisten pelatih PSM Makassar, Imran Amirullah, mengaku tidak mempersoalkan jumlah suporter dari timnya yang dibatasi saat berlaga melawan Bhayangkara FC di Stadion PTIK, Jakarta Selatan, Senin (3/12/2018).
Pertandingan antara Bhayangkara FC kontra PSM Makassar itu bakal berlangsung pada pekan ke-33 Liga 1 2018.
Selain itu, laga ini diprediksi akan dipenuhi puluhan hingga ratusan suporter baik dari PSM Makassar dan Bhayangkara FC.
Khusus untuk fan PSM Makassar, mereka sudah menyatakan bakal hadir ke stadion meski pihak panpel membatasi jumlah yang masuk ke stadion.
(Baca juga: Semeton Dewata Beri Klarifikasi Soal Aksinya di Laga Bali United Vs Persija)
Mengingat kapasitas homebase milik Bhayangkara FC itu tidak terlalu banyak, maka panpel pun membuat kebijakan khusus.
Dikutip BolaSport.com dari laman Tribun Timur, Senin (3/12/2018), stadion yang terletak di Jakarta Selatan itu hanya mampu menampung sekitar 3.000 jumlah suporter.
Melihat kondisi itu, Amran pun tidak ingin ambil pusing mengenai jumlah suporter timnya yang harus dibatasi.
Dirinya mengatakan bahwa PSM Makassar akan tetap fight dalam upaya mengejar gelar kompetisi Liga 1 musim ini.
(Baca juga: Hadapi Bhayangkara FC, PSM Makassar Minta Dukungan Suporter)
"Di laga krusial seperti ini memang banyak suporter yang ingin beri dukungan, kami juga mengharapkan hal itu," kata Imran Amirullah.
"Namun dengan kondisi demikian, kami tetap fight sebab kami sudah terbiasa seperti laga-laga away lainya," ujar Imran.
View this post on Instagram13 bulan tanpa pelatih kepala, perkenalkan ini pelatih anyar Timnas Amerika Serikat. . #worldcup2022
Editor | : | Doddy Wiratama |
Sumber | : | tribun-timur.com |
Komentar