Menjadi putra dari seorang pesepak bola menjadikan Rachmat Irianto memiliki motivasi terjun di dunia sepak bola sejak masa anak-anak.
Kapten timnas U-19 Indonesia ini, ternyata sudah akrab dengan dunia sepak bola sejak kecil.
Rachmat merupakan putra dari eks bek legendaris Persebaya, Bejo Sugiantoro.
Ini yang kemudian menjadikan Rachmat akrab dengan lapangan sejak kecil.
Pemain berusia 18 tahun ini juga sering menonton pertandingan sepak bola langsung di stadion bersama sang ibu.
Rachmat bahkan menjadi saksi riuhnya kebahagiaan para bonek saat Persebaya berhasil mengangkat trofi juara Liga Indonesia divisi utama pada 2004.
Momen inspiratif tersebut tampaknya melekat di hati racmat Irianto.
Kini Rachmat memilih terjun didunia yang sama dengan sang ayah, dengan menjadi salah satu pesepak bola yang memperkuat Persebaya.
Bahkan,Rachmat menempati posisi kapten Timnas U-19 Indonesia di Piala AFF U-18 2017.
(Baca juga : HOME Polah Indonesia Vs Filipina - Perjuangan Pelatih Timnas U-19 Indra Sjafri Sukses Bikin Netizen Merinding)
Indonesia akan menghadapi Filipina hari ini (07/09/2017) di Stadion Thuwunna, Yangon, Myanmar, jam 18.30 WIB.
Editor | : | Husen Sanusi |
Sumber | : | instagram/rachmatirianto |
Komentar