Ajang MotoGP seri ke-13 digelar di Sirkuit Misano, San Marino pada Minggu (10/9/2017).
Pada balapan yang berlangsung di trek basah itu Marc Marquez berhasil keluar sebagai yang tercepat.
Danilo Petrucci yang finis 1,192 detik dari Marc Marquez berhak menempati posisi runner-up.
Kisah menarik GP San Marino juga datang dari pebalap Yamaha Tech 3, Johann Zarco.
Motor nomor 5 yang dikendarainya mengalami masalah.
Memulai lomba dari posisi 6, Zarco tampak kesulitan menaklukkan Sirkuit Misano. Posisi pebalap asal Prancis itu pun terus merosot.
Tidak hanya itu saja, menjelang akhir perlombaan, Zarco pun mendapat tantangan berat. Motor pebalap berusia 27 tahun ini mati karena kehabisan bahan bakar.
Meskipun demikian, Johann Zarco menunjukkan keinginan kuat untuk meraih poin di GP San Marino.
Hasilnya, Zarco sekuat tenaga mendorong motor seberat 160 kilogram tersebut hingga bisa mencapai garis finis.
What a heroic effort from Zarco as he pushes his bike over the line!
He still finished in the points pic.twitter.com/05mFvPO0F6
— MotoGP (@MotoGP) September 10, 2017
Berkat keinginan dan perjuangannya yang patang menyerah untuk melintasi garis finis, Johann Zarco mendapatkan berbagai pujian dari netizen.
Tak sedikit pula yang menjuluki Johann Zarco sebagai pahlawan. Bahkan ada netizen yang mengaku menangis melihat perjuangan Johann Zarco.
@nigeltyler3 "Atlet sejati, dorong motor hingga garis finis dan masih mendapatkan poin"
@minangelo1969 "Pahlawan hebat, pantang menyerah"
@dapperdan2010 "Jika ada yang pantas gantikan tempat Rossi kala ia gantung sepatu, maka Zarco baru saja lolos audisi"
@BSARacer "Sebuah demonstrasi murni dari sikap kompetitif manusia, inilah nilai sebenarnya dari balapan, untuk melewati finis apapun yang terjadi. kerja bagus Mr. Zarco!"
@stonec0ld1 "Hati yang luar biasa, dorong motor untuk dapatkan poin."
@imurilloi "Luar biasa, melewati garis finis dengan berjalan. Kau hebat."
@daudaskarr "Kau merupakan pahlawan hari ini. Kau mengajarkan kami untuk tak pernah menyerah. Kami menghormatimu Zarco!"
@dwiputri_es "Seorang pria sejati pantang menyerah!!!"
@sidiq5 "Kalah atu menang, Zarco adalah pahlawanku."
@rendy_27apr "Big Respect dari Indonesia Zarco. Kau tak pernah menyerah dalam balapan. Kurasa kau adalah pebalap sejati. semoga beruntung di race berikutnya."
@mirip.mirza_ "Big respect, kau pemenang sesungguhnya"
@MimosaLakaoni "Benar-benar seorang pahlawan! Aku tak kuasa menahan tangis melihat Zarco dorong motornya hingga garis finis."
Editor | : | Nina Andrianti Loasana |
Sumber | : | Berbagai sumber |
Komentar