Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Ga Nyangka, Stadion Tak Manusiawi Ini Sukses Buat Neymar dan Timnas Brasil Terkapar Hingga Harus Memakai Oksigen

By Nina Andrianti Loasana - Jumat, 6 Oktober 2017 | 16:06 WIB
Beberapa pemain Timnas Brasil harus mendapat asupan oksigen dari tabung setelah melawan Timnas Bolivia dalam ajang Kualifikasi Piala Dunia 2018 di Stadion Estadio Hernando Siles, La Paz, Bolivia pada Jumat (6/10/2017).
INSTAGRAM.COM/CBF_FUTEBOL
Beberapa pemain Timnas Brasil harus mendapat asupan oksigen dari tabung setelah melawan Timnas Bolivia dalam ajang Kualifikasi Piala Dunia 2018 di Stadion Estadio Hernando Siles, La Paz, Bolivia pada Jumat (6/10/2017).

 Timnas Brasil baru saja mengalami kondisi tak menyenangkan pascamenjalani laga Kualifikasi Piala Dunia 2018 di Bolivia pada Jumat (6/10/2017) pagi WIB.

Dalam laga yang berlangsung di Stadion Hernando Siles, La Paz, baik Bolivia dan Brasil sama-sama tidak mampu mencetak gol.

Hasil 0-0 ini bisa jadi pengaruh dari kondisi stadion yang tidak biasa bagi skuat Brasil.

Pasalnya, stadion termegah di Bolivia ini terletak di atas ketinggian 3.637 meter di atas laut.

Stadion ini bahkan dinobatkan sebagai salah satu stadion profesional tertinggi di dunia.

Ketinggian 3 ribu meter lebih di atas laut membuat pasokan oksigen sangat tipis.

(Baca Juga: Ini Isi Surat Suara Referendum Catalunya yang Diisi Gerard Pique, Xavi Hernandez, dkk)

Meski tidak secara resmi menjadi stadion tertinggi di dunia,Stadion Hernando Siles, La Paz, memiliki sejarah yang cukup kontroversial.

Selama bertahun-tahun, banyak negara mengklaim Bolivia memiliki keunggulan yang tidak adil jika menggelar pertandingan di stadion tersebut, dan track record berbagai pertandingan internasional membuktikan hal tersebut.

Pada 2009, Argentina dilibas 1-6 oleh Bolivia di stadion tersebut - kekalahan terburuk Argentina dalam 2 dekade- sementara Brasil juga sebelumnya pernah dikalahkan 2-0 pada 2003 di stadion yang sama.

FIFA pernah berusaha melarang stadion tersebut digunakan sebagai tuan rumah berbagai pertandingan internasional, namun setelah pihak Bolivia habis-habisan melawan keputusan ini, badan pengelola sepakbola dunia tersebut akhirnya mengalah.

(Baca Juga: The Magpies Kedatangan Pebisnis Cantik yang Bisa Mengubah Peruntungan Klub)

Sebagai perbandingan, ketinggian Stadion Hernando Siles nyaris sama dengan ketinggian gunung tertinggi di pulau Jawa, Gunung Semeru.

Artinya, Neymar cs harus berjuang ekstra keras untuk bermain apik di tengah kondisi lingkungan dan cuaca ekstrim.

Neymar sendiri sempat mengungkapkan bahawa kondisi bermain di stadion tersebut 'tidak manusiawi' di akun Instagramnya.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Nina Andrianti Loasana
Sumber : mirror.co.uk, edition.cnn.com
REKOMENDASI HARI INI

Kepergian Mo Salah dari Liverpool Bikin Internal Barcelona Ribut, Lamine Yamal Bisa Jadi Korban

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Fulham
12
18
10
Newcastle
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
13
17
10
Empoli
13
16
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136