Persaingan antara Lionel Messi dan Cristiano Ronaldo tampaknya merupakan persaingan paling legendaris tak hanya di La Liga, namun juga di dunia.
Sama-sama memiliki skill yang luar biasa, kedua pemain ini terus menerus bersaing dalam perolehan skor, trofi Ballon d'or, dan piala La Liga.
Ditambah kedua pemain berbakat ini bermain untuk dua klub terbesar di La Liga yang dikenal rival abadi.
Maka tak heran, meski hubungan Messi dan Ronaldo baik-baik saja, fans kedua pesepak bola ini tak henti membandingkan bakat mereka.
Selama 10 tahun belakangan fans terus menerus berdebat siapa diantara kedua pemenang Ballon d'or yang lebih baik.
Akhirnya pertanyaan fan terjawab dalam unggahan akun Instagram @trollfootball247.
Seorang wartawan bertanya pada Messi siapa yang lebih baik, dirinya atau Ronaldo.
Namun, jawaban pesepak bola berusia 30 tahun ini mengeluarkan jawaban yang mengejutkan.
"Ronaldo tentu saja," ujar Messi.
"Kenapa?" sang wartawan bertanya.
"Karena dia mencetak Brace di final piala dunia dan membuat Brazil memenangkan piala dunia" ujar Messi sambil tersenyum.
Rupanya yang dimaksud Messi bukanlah Cristiano Ronaldo, melainkan Ronaldo Luís Nazário de Lima yang berasal dari Brasil.
Tentu saja hal ini bukanlah kejadian nyata, melainkan sebuah meme yang dibuat oleh akun @trollfootball247.
Netizen pun mengeluarkan berbagai macam komentar atas unggahan ini.
@mdshma25 "@polaaziz101 hahaha, Ronaldi telah memenangkan Euro untuk negaranya. sementara Messi? Tak ada. hahahaha"
@shantanu_c_05 "@oangchekar savage"
@arm15165 "Ronaldo yang dari Brasil yang melakukannya"
@antony_aguirre "@shervin_13 Ronaldo yang sebenarnya"
@sqeefimrn "@imadridy_ ayo lihat berapa banyak gol yang mereka cetak kala pensiun"
Editor | : | Nina Andrianti Loasana |
Sumber | : | Instagram/trollfootball247 |
Komentar