Meski Persela Lamongan tengah berduka atas kematian Choirul Huda yang meninggal dalam laga kontra Semen Padang, pada Minggu (10/17/2017), PSSI rupanya akan tetap melaksanakan semua jadwal pertandingan Liga 1 seperti biasa.
Choirul Huda merupakan kiper yang telah membela Persela selama 18 tahun.
Huda meninggal di rumah sakit setelah bertabrakan dengan rekan satu timnya Ramon Rodriguez kala tengah berusaha menyelamatkan gawang Persela.
Banyak pihak berharap PSSI menunda semua laga di pekan ke-30 untuk memberikan Persela dan Sepak Bola Indonesia waktu untuk berkabung.
Namun PSSI tetap akan melaksanakan semua laga sesuai jadwal semula.
Akan ada 7 laga yang dilaksanakan dalam pekan ini. 4 laga akan dilaksanakan pada Kamis, (19/10/2017) dan 3 laga sisanya akan dilaksanakan pada Jumat, (20/10/2017).
Pesela Lamongan sendiri akan melaksanakan laga kontra Borneo FC pada Kamis di Stadion Segiri, Samarinda.
Banyak netizen meluapkan kekecewaan yang mendalam atas keputusan PSSI ini:
Dilansir BolaSport.com dari akun Instagram @pengamatsepakbola, berikut komentar kekecewaan netizen atas putusan PSSI.
@zahwarahma_ "gapunya pikiran anjukk"
Editor | : | Nina Andrianti Loasana |
Sumber | : | Instagram/pengamatsepakbola |
Komentar