Atlet bulu tangkis, Jonatan Christie memberikan dukungan untuk gerakan sosial bernama Kidung Pelita Nusantara.
Kidung Pelita Nusantara merupakan pergerakan sosial yang diadakan tiap tahun.
Tahun ini gerakan sosial ini akan dilakukan di pulau Sumba, Nusa Tenggara Timur.
Sumba berbatasan dengan Sumbawa di sebelah barat laut, Flores di timur laut, Timor di timur, dan Australia di selatan dan tenggara.
Nantinya para tim Kidung Pelita Nusantara akan merenovasi salah satu sekolah di Sumba.
(Baca Juga: Bukannya Berbangga Diri, Borneo FC Malah Lakukan Hal Ini Usai Kalahkan Persela Lamongan)
Sedikit gambaran mengenai keadaan di tempat tersebut, anak-anak di Sumba harus berjalan kaki berjam jam atau menunggangi kuda untuk dapat bersekolah.
Namun sekolah yang tersedia hanya berbentuk gubuk dan hanya memiliki satu guru untuk mengajar enam kelas.
Buku yang tersedia masih menggunakan kurikulum 2006.
Bulan lalu tim Kidung Pelita Nusantara Sumba sudah memberikan sumbangan berupa kursi, papan, memberi test kesehatan gratis dan mengajak banyak anak muda untuk ikut serta mengajar di sekolah di kegiatan bakti sosial.
Editor | : | Nina Andrianti Loasana |
Sumber | : | instagram.com/jonatanchristieofficial |
Komentar