Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Sepenggal Kisah Pilu Masa Kecil Dele Alli, dari Alkohol, Narkoba, hingga Urusan Senjata Api

By Fabianus Riyan Adhitama - Rabu, 1 November 2017 | 22:20 WIB
Gelandang Tottenham Hotspur, Dele Alli, meraih penghargaan Pemain Muda Terbaik dari Asosiasi Pesepak Bola Profesional Inggris (PFA).
TWITTER/PFA
Gelandang Tottenham Hotspur, Dele Alli, meraih penghargaan Pemain Muda Terbaik dari Asosiasi Pesepak Bola Profesional Inggris (PFA).

Mesin muda Tottenham Hotspur, Dele Alli, ternyata memiliki kisah memilukan sebelum sukses merumput di Liga Inggris.

Perhatian publik sepertinya tak lepas dari mesin gol Tottenham Hostpur, Harry Kane.

Siapa sangka, rekan muda Harry yang satu ini pernah mengalami masa kelam dalam hidupnya.

Dia adalah Bamidele Jermaine Alli, yang lebih dikenal dengan Dele Alli.

(Baca Juga: 7 Kostum Halloween Paling Greget ala Olahragawan dan WAGs, Punya LeBron James Bikin Merinding!)

Masa kecil Dele Alli tak begitu menyenangkan layaknya anak-anak seusianya.

Di usia 13 tahun Dele Alli tinggal bersama orang tua angkat yang tak pernah mengadopsinya secara sah, tapi membawanya menjadi pesepak bola profesional.

Delle Alli merupakan putra kandung dari pasangan Kehinde dan Denise, dua sejoli yang memulai hubungan asmara dari sebuah klub malam.

Sang ayah meninggalkannya ke Amerika Serikat hingga Dele bahkan tak mengetahui seperti apa sosok ayahnya tersebut.

Bersama ibunya, Dele Alli memutuskan untuk hijrah ke Milton Keynes, salah satu kota di Inggris.

Dele Alli tumbuh bersama ibunya yang memiliki kecanduan terhadap alkohol.

Alli kecil pun tumbuh menjadi seorang anak jalanan dan bergaul dengan anak-anak yang lebih dewasa.

Sayangnya, lingkungan yang buruk memberikan dampak negatif pada tumbuh kembang Alli kecil.

Untuk beberapa saat dalam catatan kehidupannya, Dele harus hidup berdampingan dengan dunia gelap yang bersentuhan dengan bisnis narkoba dan senjata api.

(Baca Juga: 11 Pose Seksi Maria Sharapova ala Supermodel, Awas yang Terakhir Bisa Bikin Sayang)

Dilansir BolaSport.com dari Marca, bahkan Alli menolak untuk menceritakan sepenggal episode kehidupannya kala itu.

Saat ditanya perihal masa kelamnya itu, Dele hanya menjawab "Aku hanya bermain sepak bola," dan menolak untuk bercerita lebih lanjut.

Tak mampu membesarkan putranya dengan baik, Denise harus merelakan Alli diambil alih oleh sebuah lembaga sosial.

Akhirnya Alli diasuh oleh pasangan Alan dan Sally Hickford, yang memiliki visi membangun pribadi Alli menjadi seorang pesepak bola.

Di usia 14 tahun, Alli bergabung dengan klub lokal, Milton Keynes Dons.

(Baca Juga: Terkuak! Siapa 2 Sosok Wanita Seksi yang Rayakan Halloween Bersama Neymar)

Di klub tersebut Dele Alli mencetak gol perdananya di dunia sepak bola Liga Inggris ke gawang Cambridge City.

Pemain bernomor punggung 20 ini mencuri perhatian Tottenham pada bursa transfer musim dingin 2015.

Karier Alli semakin melejit bersama Tottenham Hotspurs, kurang dari tiga musim Alli menorehkan catatan 37 gol dan 25 assist dalam 108 penampilan.

Bahkan dirinya didapuk untuk bergabung dengan timnas Inggris.

Setelah sukses sebagai pesepak bola, ibu kandungnya kini seolah kembali hadir di kehidupan Alli.

"Kami tidak membutuhkan uangmu," ujar ibu kandung Alli, Denise saat merasa putus asa untuk rujuk kembali dengan sang anak.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Fabianus Riyan Adhitama
Sumber : marca.com
REKOMENDASI HARI INI

Hasil Liga Champions Asia - Ronaldo Cetak Gol Nomor 908, Al Nassr Balas Membantai Timnya Hernan Crespo

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
6
15
2
Man City
6
14
3
Arsenal
6
14
4
Chelsea
6
13
5
Aston Villa
6
13
6
Fulham
6
11
7
Newcastle
6
11
8
Tottenham
6
10
9
Brighton
6
9
10
Nottm Forest
6
9
Klub
D
P
Klub
D
P
1
Barcelona
12
33
2
Real Madrid
11
24
3
Atlético Madrid
12
23
4
Villarreal
11
21
5
Osasuna
12
21
6
Athletic Club
12
19
7
Real Betis
12
19
8
Mallorca
12
18
9
Rayo Vallecano
11
16
10
Celta Vigo
12
16
Klub
D
P
1
Napoli
10
25
2
Inter
10
21
3
Atalanta
10
19
4
Fiorentina
10
19
5
Lazio
10
19
6
Juventus
10
18
7
Udinese
10
16
8
Milan
9
14
9
Torino
10
14
10
Roma
10
13
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X