Bali United memuncaki klasemen sementara Liga 1 setelah memenangi laga melawan PSM Makassar dengan skor 1-0 di Stadion Andi Mattalatta, Senin (6/11/2017).
Pertandingan 95 menit penuh drama antara PSM Makassar dan Bali United terjadi pada pekan ke-33 Liga 1.
Drama dimulai pada menit ke-41, sempat terjadi ketegangan antara Sylvano Comvalius dan Stefano Lilipaly.
Lilipaly lebih memilih melesatkan bola ke arah gawang PSM Makassar ketimbang mengoper bola ke Comvalius.
Comvalius yang tidak setuju dengan keputusan Lilipaly tersebut langsung menghampiri Lilipaly dengan marah-marah.
(Baca juga: Inilah 6 Stadion di Eropa yang Menyediakan Fasilitas Masjid bagi Umat Muslim)
Perkelahian keduanya bisa dilerai oleh Irfan Bachdim dan M Taufiq, sehingga pertandingan bisa dilanjutkan kembali.
Hingga babak pertama berakhir, keduanya masih memendam emosi, sehingga kerja sama kedua pemain tersebut tidak maksimal.
Pertikaian keduanya seolah berujung manis pada menit akhir pertandingan, tepatnya menit ke-90+5.
Sylvano Comvalius sepertinya sudah memaafkan Stefano Lilipaly.
Editor | : | Nina Andrianti Loasana |
Sumber | : | Instagram.com/stefanolilipaly |
Komentar